Wajib Tahu! 6 Manfaat Tanaman Kupu-kupu Ternyata Obat Herbal Ampuh

Manfaat Tanaman Kupu-kupu Ternyata Obat Herbal Ampuh
Manfaat Tanaman Kupu-kupu Ternyata Obat Herbal Ampuh
0 Komentar

RADARCIREBON.ID– Tanaman kupu-kupu adalah tanaman yang berdahan kuat, berbunga pink cantik dan tumbuh di daerah tropis dan subtropis dengan ketinggian antara 500 – 2000 meter diatas permukaan laut.

Tanaman kupu-kupu dapat menghiasi kota karena rindang dan indah dihiasi bunga-bunga seperti anggrek bentuknya.

Tanaman kupu-kupu dari famili Fabaceae. Dengan nama latin Bauhinia Purpurea L.

Baca Juga:7 Manfaat Masker Timun Skincare Alami Glowing dan Awet Muda. Wajib Tahu!OMG! 8 Manfaat Masker Bengkoang Skincare Ekstra Glowing dan Cara Membuat Masker Sendiri. Wajib Tahu!

Tanaman ini disebut juga Anggrek Hongkong. Karena tanaman ini berasal dari Hongkong 1880. Dan dilakukan penanaman besar-besaran di sana tahun 1914, dibudidaya di Kebun Raya Hongkong pada tahun tersebut.

Sekarang tanaman ini sudah tersebar hampir disemua belahan dunia. Tapi memiliki nama yang berbeda-beda.

Misalnya di negara Inggris tanaman kupu-kupu ini dinamai Purple Bauhinia, Orchid Tree, Camel Foot’s Tree, Buterfly Tree dan Geranium Tree. Di Malaysia dinamai tanaman tapak kuda, sedangkan di India dinamai Khairwal, Karar atau Kanchan.

Tanaman ini dapat tumbuh dengan cepat dan dengan mudah bisa hidup di jenis tanah apapun.

Dahannya dapat tumbuh dengan ketinggian sekitar 5 sampai 6 meter, daunnya berwarna hijau berukuran 10 sampai 20 cm lebat dan cukup rindang.

Tanaman ini memiliki dahan yang tidak terlalu besar tapi kuat, sehingga dapat menahan angin kencang dan akarnya pun tidak mengganggu kontruksi bangunan atau jalan, jadi sangat aman.

Sehingga sangat cocok bila dijadikan pohon yang ditanam untuk menghiasi pinggir jalan kota ataupun taman-taman kota.

Baca Juga:Dapatkan! 3 Promo J.Co Serba Gratis. Wajib Tahu!Wajib Tahu! 5 Manfaat Masker Pepaya Skincare Glowing dan Awet Muda

Bunganya akan tumbuh maksimal di musim panas sedang. Dengan khas warna kelopaknya pink ada putih dibagian dalamnya.

Kelopak bunganya berjumlah 5 dan beraroma harum, berukuran sekitar 10 sampai 15 cm. Buahnya seperti kacang polong, jika sudah tua berubah menjadi warna coklat sampai merekah.

Kulit pada batangnya berwarna coklat  keabu-abuan, sedangkan daunnya unik menyerupai sayap kupu-kupu. Dan akarnya membentuk bulat sepeti hati dengan ujungnya melonjong.

Tanaman ini dapat dikembangkan dengan cara generatif atau menanam menggunakan biji. Dan  dengan cara vegetatif atau dengan cara stek maupun dicangkok.

0 Komentar