9 Cara membuat masker dengan Campuran Minyak Zaitun untuk Wajah, dan untuk Melembapkan kulit

Masker
9 Cara membuat masker dengan Campuran Minyak Zaitun
0 Komentar

Penasaran bagaimana cara membuatnya? Berikut sembilan cara membuat masker minyak zaitun untuk wajah

1. Minyak zaitun dan alpukat.

Manfaat minyak zaitun yang dapat melembapkan kulit serta sebagai antioksidan akan lebih efektif jika dikombinasikan dengan alpukat.

Seperti yang diketahui bahwa alpukat mengandung biotin yang yang merupakan bagian dari kompleks vitamin B. Biotin dikenal ampuh dalam mencegah kulit kering.

Baca Juga:Wajib Tahu 10 Merek Lipstik yang Tahan Lama dan Anti Luntur Saat Kamu MakanALAMI DAN MUDAH! INI DIA CARA MEMBUAT WAJAH ANDA TERLIHAT GLOWING DALAM WAKTU SEMINGGU

Kepala Departemen Ilmiah LaFlore Probiotic Skincare Maya Ivanjesku pada Healthline mengatakan bahwa lemak, vitamin.

dan senyawa lain dalam alpukat membantu mempercepat perbaikan kondisi kulit kronis seperti eksim dan jerawat. Nutrisi penting lain yang terdapat dalam alpukat di antaranya adalah betakaroten, lesitin, dan asam linoleat.

Kandungan-kandungan tersebut bersama dengan vitamin E dapat membantu melembapkan kulit. Cara membuat masker ini cukup mudah yaitu hanya dengan menyiapkan dua sendok makan minyak zaitun dengan dua sendok makan alpukat yang sudah dihaluskan.

Campur kedua bahan tersebut hingga merata. Setelah itu oleskan pada seluruh wajah. Tunggu hingga 20 menit lalu bilas dengan air hingga bersih.

2. Minyak zaitun dengan madu.

Berbagai kandungan minyak zaitun seperti vitamin dan zat lain pada alpukat bermanfaat untuk menjaga kelembapan wajah dan menutrisi kulit.

Begitupun dengan kandungan madu. Madu memiliki berbagai kandungan aktif yang bermanfaat untuk kesehatan kulit seperti natrium, asam amino, zinc, zat besi, kalsium, vitamin A dan vitamin D.

Madu baik digunakan untuk merawat kulit kering karena mampu menjaga kadar air dan kelembapan kulit. Manfaat madu ini terbukti pada riset dalam jurnal Molecules yang memaparkan bahwa madu mengandung gliserin yang bekerja sebagai humektan.

Baca Juga:Anda Ingin Awet Muda? Jangan Selalu Gunakan Bedak!Minyak Zaitun Ternyata Terbukti Benar-Benar Bisa Bikin Wajah Glowing Lho, Ini Dia 4 Alasannya

Humektan adalah senyawa yang berfungsi menarik air dari lingkungan sekitarnya dan mengumpulkannya di struktur kulit permukaan terluar.

Sebagai humektan, madu untuk kulit kering membantu mengelupas sel kulit mati atau eksfoliasi. Mengutip riset terbitan Central Asian Journal of Global Health, madu akasia bisa mempercepat pengelupasan sisik pada kulit lebih baik dibandingkan petroleum jelly.

Cara membuat masker ini adalah dengan menyiapkan dua sendok makan minyak zaitun dan satu sendok makan madu.

0 Komentar