RADARCIREBON.ID- Inilah Syarat Usia dan Tinggi Badan untuk Seleksi CPNS Kejaksaan RI, Butuh 7.846 Orang, Daftar September 2023.
Tentu, selain syarat usia dan tinggi badan, masih ada banyak syarat lainnya pada seleksi CPNS Kejaksaan RI yang akan dimulai September 2023 ini.
Secara lengkap mengenai syarat usia dan tinggi badan serta syarat-syarat lainnya dan dokumen yang harus disiapkan dalam seleksi CPNS Kejaksaan RI, dijabarkan detail di sini.
Baca Juga:Inilah 6 Merk Krim Penghilang Flek Hitam di Wajah, Mana yang Cocok untuk Semua Jenis Kulit? Simak di SiniBank BRI Salurkan KUR Rp270 Triliun, sampai Kapan dan Syarat Terbaru Apa Saja? Simak, Ini Penjelasan Lengkapnya
Perlu diketahui bahwa pada tahun ini Kejaksaan RI membutuhkan 7.846 orang untuk ditempatkan di seluruh Kejaksaan di Indonesia.
Mereka yang dibutuhkan ini adalah jaksa, petugas barang bukti, pengelola penanganan perkara, dan penjaga tahanan.
Ribuan formasi tersebut diperuntukkan untuk berbagai jenjang pendidikan. Tak hanya S1 dan D3, tapi lulusan SMA juga bisa mendaftar.
Menariknya, tak hanya kuota 7.846, Kejaksaan RI juga membuka rekrutmen pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja atau PPPK dengan total sebanyak 249 formasi.
Rekrutmen PPPK dengan 249 formasi itu diutamakan tenaga-tenaga kesehatan untuk nanti mengisi formasi yang ada di Rumah Sakit Adhyaksa.
Mengenai jadwal seleksi pendaftaran untuk CPNS Kejaksaan RI 2023, akan dimulai 17 September 2023. Jadi bagi Anda yang ingin bergabung, harus bersiap dari sekarang.
-Petugas barang bukti: 1.446 formasi
-Pengelola penanganan perkara: 2.142 formasi
-Penjaga tahanan: 2.258 formasi
Kualifikasi pendidikan:
-S1 Ilmu Hukum
-S1 Hukum
2. Pengelola Penanganan Perkara
Kualifikasi pendidikan: SLTA/sederajat.
3. Petugas Barang Bukti
Kualifikasi pendidikan:
-D3 Ekonomi
-D3 Manajemen
-D3 Teknik Informatika
-D3 Akuntansi
-D3 Sekretari
-D3 Kesekretariatan
-D3 Humas
-D3 Perpajakan
4. Penjaga Tahanan
Kualifikasi Pendidikan: SLTA/Sederajat