Lengkap, Ini Jadwal One Way Tol dan Ganjil Genap Berlaku Mulai 5 April 2024

kapolri cek jalur mudik
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan pihaknya bersinergi dengan pihak terkait guna menyiapkan sejumlah strategi rekayasa lalu lintas seperti ganjil genap, cont raflow, dan one way. Kebijakan rekayasa lalin ini akan bersifat situasional. Foto: Humas Polri.
0 Komentar

CONTRA FLOW SAAT ARUS MUDIK

-Pemerintah juga menyiapkan skema penerapan sistem jalur/lajur pasang surut/tidal flow (contra flow)

-Jumat 5 April 2024 pukul 14.00 WIB sampai Kamis 11 April 2024 pukul 24.00, mulai dari KM 36 ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek sampai KM 72 ruas Jalan Tol Cikopo Palimanan (Cipali)

SISTEM GANJIL GENAP SAAT ARUS MUDIK

-Jumat 5 April 2024 pukul 14.00 WIB sampai Minggu 7 April 2024 pukul 24.00, mulai dari KM 0 Jalan Tol Ruas Dalam Kota Jakarta sampai KM 414 ruas Jalan Tol Semarang-Batang

Baca Juga:Polisi Rekayasa Lalin Mudik 2024 Mulai 5 April, Simak Penjelasan Kakorlantas dan JadwalnyaUPDATE: Ini Jadwal Sidang 4 Menteri pada Sengketa Pilpres 2024 di MK, Airlangga Siap Hadir

-Senin dan Selasa, 8 dan 9 April 2024 masing-masing pukul 08.00 WIB sampai pukul 24.00, dari KM 0 Jalan Tol Ruas Dalam Kota Jakarta sampai KM 414 ruas Jalan Tol Semarang-Batang

Keterangan: Untuk penerapan sistem ganjil genap, bagi kendaraan penumpang, bus, dan angkutan barang dengan nomor kendaraan genap dilarang melintas pada tanggal ganjil, begitupun sebaliknya. (*)

 

0 Komentar