Chelsea Ingin Datangkan Superstar Argentina yang Bersinar di Indonesia

Chelsea Ingin Datangkan Superstar Argentina
Foto: Instagram/@claudioecheverii - radarcirebon.id
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Chelsea Ingin Datangkan Superstar Argentina yang Bersinar di Indonesia. Klub Liga Inggris Chelsea dikabarkan siap bertarung di bursa transfer untuk merekrut Claudio Echeverri, yang bersinar di Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia.

Nama Claudio Echeverri muncul setelah penampilannya yang luar biasa di Piala Dunia U-17 beberapa waktu lalu membela Argentina.

Pasalnya, pemain berusia 17 tahun itu berhasil menempati posisi kedua tabel Top Score dengan mengoleksi 5 gol, tertinggal dari rekan senegaranya, Agustin Ruberto yang mengoleksi 8 gol.

Baca Juga:Roy Keane Bela McTominay Usai Dibully Fans MUPSG Gagal Meraih Kemenangan Akibat Gol Telat LOSC Lille

Meski Argentina hanya finis keempat setelah kalah dari Mali di perebutan tempat ketiga, Echeverri mampu menarik perhatian Manchester City. Namun, Manchester City bukan satu-satunya yang mendekati sang pemain.

Outlet media Spanyol Sport melaporkan bahwa Chelsea dan Barcelona juga tertarik. Manajemen Chelsea, khususnya Todd Boehly, sangat getol membangun skuad The Blues dengan pemain-pemain muda bertalenta.

Maka tak heran jika Echeverri yang saat ini memperkuat River Plate masuk radarnya pada bursa transfer 2024.

Apalagi, sang pemain masih terikat kontrak hingga 31 Desember 2024. River Plate sendiri memberinya klausul pelepasan hanya sebesar 25 juta euro.

Dengan angka serendah itu, Manchester City, Chelsea, dan Barcelona punya peluang sama mendapatkan jasanya mulai tahun depan.

Namun, di usianya yang baru menginjak 17 tahun, Claudio Echeverri jelas tak akan langsung masuk tim senior, meski salah satu dari tiga klub peminat berhasil merekrutnya.

0 Komentar