Desa Mekarjaya Terbanyak Jumlah TPS

Desa Mekarjaya Terbanyak Jumlah TPS
PLENO DPHP: PPK Gantar menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi DPHP Pilkada Indramayu tahun 2020, kemarin. KHOLIL IBRAHIM/RADAR INDRAMAYU
0 Komentar

 
GANTAR-Desa Mekarjaya, Kecamatan Gantar menjadi penyumbang Tempat Pemungutan Suara (TPS) terbanyak se-Kabupaten Indramayu. Yakni sebanyak 29 TPS pada Pilkada Indramayu 2020 ini.
Hal tersebut berdasarkan data dari hasil rapat pleno terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran (DPHP) Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Indramayu tahun 2020 tingkat Kecamatan Gantar.
“Desa Mekarjaya 29 TPS, terbanyak se-Kabupaten Indramayu,” ucap Ketua PPK Gantar, Carno SPd kepada Radar, Minggu (6/9).
Jumlah daftar pemilih di desa yang menjadi lokasi berdirinya Mahad Al Zaytun itu, juga terbilang paling banyak untuk ukuran desa. Bahkan, jumlahnya hampir menyamai pemilih gabungan 3 desa di Kecamatan Gantar. Yaitu sebanyak 10.449 jiwa.
Terdiri dari sebanyak 5.244 pemilih laki-laki dan 5.205 pemilih perempuan. Bandingkan dengan Desa Bantwaru yang memiliki 9 TPS dengan jumlah pemilih sebanyak 3.606 jiwa.
“TPS pada Pilkada ini masih terbilang sedikit. Pada Pemilu Serentak 2019 lalu, jumlah TPS di Desa Mekarjaya ada 56 TPS. Juga terbanyak se-kabupaten,” ujarnya.
Dengan kondisi itu wajar bila proses pencocokan dan penilitian (coklit), sinkroniasi maupun rekapituasi DPHP di Desa Mekarjaya sering lama dan membutuhkan waktu lebih, berbeda dengan TPS-TPS lainnya.
Carno menyebutkan, berdasarkan hasil rapat pleno terbuka rekapitulasi Pilkada Indramayu tahun 2020, jumlah daftar pemilih se-Kecamatan Gantar sebanyak 45.667. Terdiri dari 22.803 pemilih laki-laki dan 22.864 pemilih perempuan.
Tersebar di 8 desa dengan jumlah sebanyak 115 TPS. Masih berada pada posisi 10 besar jumlah pemilih terbanyak se-Kabupaten Indramayu. (kho) 
 

0 Komentar