Inilah Dinas Terlama di Kota Cirebon yang Tidak Dijabat Kepala Dinas, Sampai Dua Tahun Kosong

KOSONG DUA TAHUN: Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Cirebon sudah dua tahun belum memiliki kepala dinas definitif. Selama dua tahun diisi oleh Plt hingga enam orang. --FOTO: abdullah/radar Cirebon
KOSONG DUA TAHUN: Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Cirebon sudah dua tahun belum memiliki kepala dinas definitif. Selama dua tahun diisi oleh Plt hingga enam orang. --FOTO: abdullah/radar Cirebon
0 Komentar

Dan juga bertepatan satu tahun nantinya pada bulan Maret 2023. “Jadi, terdekat setahun itu bulan Maret. Siapa yang diuji kompetensi untuk kadisnaker, akan diisi setelah Maret, dan satu jabatan akan dikosongkan,” kata Gus Mul, sapaan akrab Agus Mulyadi.

Hanya saja, Gus Mul belum bisa menjelaskan jabatan apa yang akan dikosongkan. Namun demikian, Gus Mul membeberkan, tahun 2023 ini, ada eselon II yang akan memasuki usia pensiun.

Tahun ini, yang pensiun adalah asisten pemerintahan dan kesra Drs Sutisna MSi, akan pensiun per 1 Mei. Yati Rohayati, kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan pensiun pada bulan Juli.

Baca Juga:Lu’miere Milik Anang Hermansyah dan Ashanty Kini Hadir di CirebonHasil Persib vs PSS Ambyar, Persib Kembali ke Puncak Klasemen Liga 1 Indonesia

Atang H Dahlan, kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil pensiun bulan Oktober. Sekda membeberkan, Plt Kepala Dinas yang selama ini dijabat di Disnaker, SK-nya berlaku tiga bulan, dan bisa perpanjangan maksimal dua kali.

Setelah itu, diganti dengan nama yang lain. Kadisnaker definitif baru bisa diisi setelah uji kompetensi eselon II.

“Sudah mengajukan  proses ujikom untuk bulan Maret. Belum lama ini  sempat mengajukan ke KASN tapi  ditolak karena belum satu tahun. Disnaker adalah SKPD terlama yang dijabat plt,” pungkasnya. (abd)

 

0 Komentar