Hari Ini Kocok Ulang Fraksi PPP

Hari Ini Kocok Ulang Fraksi PPP
Musyawarah warga, tokoh masyarakat dari RW 01 dan RW 10 Kelurahan Panjunan di aula kantor kelurahan setempat. Foto: Khoirul Anwarudin/Radar Cirebon
0 Komentar

CIREBON – Hari ini DPRD Kota Cirebon akan melaksanakan rapat paripurna penyampaian Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Walikota tahun 2019. Namun ada satu agenda yang tidak kalah penting yakni pengumuman komposisi Fraksi DPRD Kota Cirebon.
Lalu fraksi mana yang akan kocok ulang? Informasi yang dihimpun Radar Cirebon menyebutkan, pengumuman komposisi Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PBB).
Kabarnya, DPC PPP telah mengirimkan surat mengenai komposisi Fraksi PPP dari Tunggal Dewananto yang selama ini menjabat sebagai ketua fraksi digantikan oleh dr Doddy Ariyanto MM.
Proses pergantian Tunggal dari ketua fraksi, sebenarnya sudah sejak lama. Tapi baru digelar besok (hari ini, red) melalui rapat paripurna.
Saat dikonfirmasi Radar Cirebon, Doddy masih menghindar. Dia beralasan hal itu ranahnya ketua DPC PPP, karena surat itu yang melayangkan adalah DPC kepada pimpinan DPRD. “Silahkan tanyakan langsung ke ketua DPC,” katanya.
Doddy beralasan, dirinya tidak tahu menahu tentang pergantian komposisi Fraksi PPP. “Saya malah tidak tahu menahu,” ucap dia.
Terpisah, Ketua DPC PPP, Kusnadi Nuried saat dikonfirmasi tidak merespons. Sementara itu, Pengurus DPW PPP Jawa Barat, H Basirun membenarkan, perubahan komposisi Fraksi PPP dari Tunggal Dewananto kepada dr Doddy Ariyanto.
Proses pergantian tersebut, kata Basirun, sebenarnya sudah sejak lama. Hanya saja baru diproses sekarang oleh pimpinan dewan. Pergantian komposisi itu, sebenarnya sudah sejak lama dan DPC PPP telah melayangkan surat ke DPW PPP Jawa Barat dan sifatnya tembusan ke DPW. “DPW sudah menerima dari DPC tentang pergantian ketua fraksi,” tuturnya.
Hanya saja Basirun tidak menjelaskan alasan dibalik pergantian Tunggal Dewananto sebagai ketua fraksi. (abd)

0 Komentar