Ini 6 Stadion Terbaik di Indonesia untuk Piala Dunia U 20

untuk-piala-dunia
Stadion Utama Gelora Bung Karno, satu dari 6 stadion yang akan digunakan untuk Piala Dunia U 20. Foto: IG Jokowi/PUPR.
0 Komentar

SIMAK, berikut ini adalah penjelasan mengenai 6 stadion terbaik di Indonesia yang akan digunakan untuk Piala Dunia U 20.

Pemerintah memang jauh-jauh hari sudah menyiapkan 6 stadion terbaik di Indonesia untuk perhelatan Piala Dunia U 20.

Bahkan 6 stadion terbaik di Indonesia untuk Piala Dunia U 20 ini sudah dilihat langsung oleh FIFA.

Baca Juga:10 Fakta Bandara Kertajati, Bandara yang Sedang ‘Menanti’ Tol Cisumdawu Beroperasi PenuhKapan Piala Dunia U 20 di Indonesia Digelar?

Kini persiapan terus dikebut, mengingat Piala Dunia U 20 sudah tak lama lagi.

Sesuai jadwal, Piala Dunia U 20 di Indonesia akan digelar pada 20 Mei-11 Juni 2023. Artinya, tinggal sekitar 2 bulan lagi.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir juga sudah menyinggung ini sesaat setelah ia terpilih pada KLB PSSI, Kamis lalu (16/2/2023).

Erick Tohir menjelaskan, kini tugas dan tanggungjawab yang berat dalam 100 hari pertama kepemimpinannya.

Karena, kata dia, tak lami lagi digelar Piala Dunia U 20 pada beberapa kota di Indonesia.

Erick Thohir mengatakan bahwa Piala Dunia U 20 adalah event terbesar kedua yang diadakan FIFA.

Pria yang juga Menteri BUMN ini mengatakan ia bersama tim memiliki tugas berat menghadapi Piala Dunia U 20.

Baca Juga:Apakah Piala Dunia U 20 di Indonesia Pakai VAR?TERDETEKSI, Ini Lokasi Terkini Dosen UII yang Hilang usai Acara di Norwegia

“Ini event terbesar kedua daripada FIFA. Dan tidak mungkin Indonesia 10 tahun sekali dapat kejuaraan Dunia U-20 (tuan rumah, red). Tidak mungkin,” ujar Erick Thohir.

Kata Erick, melalui gelaran Piala Dunia U 20 martabat bangsa Indonesia akan dipertaruhkan. Sehingga, persiapan pun harus dilakukan dengan matang.

Dalam waktu dekat, Erick Thohir akan melakukan pembicaraan khusus dengan Timnas Indonesia terkait dengan kesiapan Piala Dunia U 20.

Perlu diketahui, Piala Dunia U 20 digelar di beberapa kota di Indonesia.

Dan, berikut adalah 6 stadion terbaik di Indonesia untuk Piala Dunia U 20:

1. Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta

Stadion Utama Gelora Bung Karno berkapasitas 78.193 penonton, menjadi salah satu stadion terbaik di Indonesia yang telah ditetapkan untuk Piala Dunia U 20.

0 Komentar