Jadwal Pencairan Bansos BPNT 2023 Tahap 2 di Bulan April Sebelum Lebaran

Jadwal Pencairan Bansos BPNT
Jadwal Pencairan Bansos BPNT. foto: radarcirebon.id
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Bagi KPM (Keluarga Penerima Manfaat) yang tergolong penerima BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai). Simak arikel ini, jadwal pencairan bansos BPNT 2023 tahap 2.

BPNT diketahui akan cair pada April 2023, merujuk dari tahun-tahun sebalumnya terutama untuk penerima yang telah terdaftar melalui Kemensos RI, pencairkan akan dilakukan sebelum lebaran.

Hal ini dikarenakan pemerintah sangat mengerti akan kebutuhan warga penerima KPM yang membutuhkan tambahan sembako untuk persiapan hari raya.

Baca Juga:Perkiraan Cuaca Majalengka Sabtu 1 April 2023, Waspada Hujan Petir di Sore HariWAH!! Angsuran Pinjaman KUR BRI Rp50 Juta Cuma Segini, Bunga Hanya 6 Persen, Tanpa Jaminan

Sebagaimana diketahui bansos BPNT tahap 1 telah disalurkan dan berakhirnya bulan Maret, banyak KPM mulai mencari kapan bantuan non tunai tersebut akan cair.

Menurut informasi bahwa bansos BPNT tahap 2 dapat dicairkan bagi para penerima mulai April 2023. Dan berdasar informasi yang tersebar, nominal BPNT April 2023 tersebut cair dengan jumlah Rp400 ribu yang mana merupakan akumulasi sejak periode Maret dan April.

Penyaluran BPNT bekerjasama dengan Bank Himbara dan PT Pos Indonesia yang diperkirakan akan cair pada April 2023 sebelum lebaran.

Pemerintah RI sebelumnya sudah mencairkan sejumlah dana BPNT pada Maret 2023 periode Januari dan Februari 2023. Dalam hal ini, Pemerintah juga tetap menggunakan penyaluran berupan uang tunai untuk penyaluran BPNT 2023 tahap 2 ini.

Sehingga KPM yang sudah terdaftar dan memiliki kartu ATM merah putih tidak perlu bingung dan bisa mengambilnya langsung mengecek dan mencairkannya lewat Bank Himbara.

Seperti diketahui, persyaratan bagi KPM yang hendak mendapatkan dana BPNT April 2023, yakni:

  • Warga Negara Indonesia dengan NIK
  • Bukan termasuk bagian ASN, PNS, TNI, dan Polri.
  • Merupakan golongan masyarakat miskin dan rentan ekonomi.
  • Telah terdaftar di DTKS.
  • Sudah terdaftar Covid-19 atau kehilangan pekerjaan akibat PHK.

Bagi Anda juga memenuhi syarat sebagai penerima akan tetapi belum terdaftar dalam DTKS, Anda bisa mendaftar bansos BPNT 2023 melalui aplikasi bagi yang belum lakukan pendaftaran, yakni:

  • Mengunduh aplikasi Cek Bansos lewat Play Store atau Apps Store melalui ponsel yang sudah terhubung internet.
  • Kemudian, Anda perlu menyiapkan beberapa persyaratan yang dibutuhkan untuk diisi di aplikasi tersebut.
  • Lalu klik ‘Buat Akun Baru’ untuk pembuatan akun.
  • Isi data diri lengkap berupa NIK KTP, nomor KK, dan nama lengkap sesuai KTP.
  • Isi provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, keluarahan atau desa dan alamat sesuai KTP.
  • Unggah lampiran berupa foto KTP Anda serta swafoto bersama KTP.
  • Klik lagi ‘Buat Akun Baru’.
  • Anda bisa menunggu sampai akun teraktivasi oleh Kemensos melalui pemberitahuan yang ada di email.
  • Dapat membuka email untuk mengecek informasi penerimaan akun usul kelayakan Kemensos.
  • Bila akun berhasil diaktivasi, selanjutnya Anda dapat buka lagi Aplikasi Cek Bansos.
  • Pilihlah menu ‘Daftar Usulan’.
  • Kemudian dilanjutkan klik ‘Tambah Usulan’.
0 Komentar