Jaga Bumi Gandeng Volta, Telkomsel Hadirkan Program Bundling Motor Listrik

Jaga Bumi Gandeng Volta, Telkomsel Hadirkan Program Bundling Motor Listrik
Telkomsel berkolaborasi dengan Volta menghadirkan program bundling sewa motor listrik, di mana pelanggan akan mendapatkan kuota data mulai dari 800 MB hingga 2 GB sebagai upaya mendukung pengurangan emisi karbon di Indonesia.Foto:Ist.
0 Komentar

Langkah ini akan mengakselerasi pengurangan emisi di sektor transportasi dan memperbaiki kualitas lingkungan. Kontribusi bersama dalam menjaga bumi tentunya akan mewujudkan masa depan yang lebih baik dan berkelanjutan.

Melalui upaya kolaboratif ini, Telkomsel menghadirkan program bundling produk bersama Volta, di mana setiap pelanggan dan masyarakat yang membeli Motor Listrik Volta lite dengan baterai tambahan akan mendapatkan paket kuota data 1 GB/ bulan selama 6 bulan setelah proses aktivasi pembelian.

Selain itu, bagi pelanggan dan masyarakat, khususnya para pekerja informal yang berprofesi ojek online dan pekerja logistik pengiriman barang yang menyewa Motor Listrik Volta dengan branding Telkomsel Jaga Bumi bisa mendapatkan paket kuota data mulai dari 800 MB hingga 2 GB.

Baca Juga:Hati-hati, Saat Sahur Hindari Makanan Tinggi Garam dan Lemak JenuhAlumni Buruan Ambil Ijazah, Mumpung Gratis. Catat Jadwal Pengambilan Ijazah

Sejumlah program inisasi Telkomsel Jaga Bumi yang telah berjalan saat ini antara lain, Program Waste Management yang berkolaborasi dengan PlusTik untuk mendaur ulang kemasan kartu perdana dan cangkang kartu SIM berbahan dasar plastik hingga menjadi produk reusable dan sustainable.

0 Komentar