KABAR GEMBIRA, Bansos PIP 2023 Sudah Cair Awal April, BRI Diserbu Penerima PIP

Bansos PIP 2023 Sudah Cair
Bansos PIP 2023 Sudah Cair Awal April, BRI Diserbu Penerima PIP. foto: instagram
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Kabar gembira, Bansos PIP 2023 sudah cair awal bulan April 2023. Pantauan radarcirebon.id di salah satu Bank BRI di Kota Cirebon Selasa 4 April 2023, penerima bansos PIP memadati bank tersebut. PIP merupakan Program Indonesia Pintar yang digagas Kemendikbud RI yang sudah cair dan dibagikan setiap penerima manfaat mulai dari awal April 2023.

Berdasarkan informasi, PIP kemdikbud adalah program berupa bantuan dari pemerintah melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemensos) yang disalurkan kepada peserta didik.

PIP ini merupakan salah satu program dari kemdikbud dan diperuntukan kepada KPM PKH yang memiliki kategori anak sekolah jenjang SD, SMP, SMA maupun SMK sederajat.

Baca Juga:Prediksi Persib vs Persis Solo, Meski Tanpa Sato Maung Bandung Masih Unggul Lini per LiniPerkiraan Cuaca Majalengka Selasa 4 April 2023, Habis Mendung Turunlah Hujan

Dan diadakannya program ini diperuntukan kepada siswa-siswi sekolah yaitu sebagai penunjang kebutuhan dalam belajar dan juga dapat meringankan beban sekolah.

Program bansos yang satu ini berupa uang tunai, perluasan akses, hingga kesempatan belajar bagi para siswa yang asal keluarganya miskin atau rentan miskin.

Sehingga, anak yang masih dalam usia sekolah dapat terus memperoleh fasilitas pendidikan atau melanjutkan sekolah ke tingkat menengah.

Dengan adanya program PIP kemdikbud tersebut, pemerintah berharap agar bisa mengurangi maupun mencegah para siswa-siswi putus sekolah.

Catat, tidak semua siswa dapat menerima salah satu program pemerintah ini, dikarenakan hanya diperuntukan bagi siswa-siswi yang telah memiliki Kartu Indonesia Pintar (KIP).

Berikut ini nominal bantuan dana pendidikan yang diterima peserta didik yang merupakan KPM PKH, yakni:

– Siswa SD/SDLB/Paket A: Rp450.000 per tahun.

– Siswa SMP/SMPLB/Paket B: Rp750.000 per tahun.

– Siswa SMA/SMK/SMALB/Paket C: Rp1 juta per tahun.

Jika para siswa sudah memiliki KIP dapat mengambil bantuan PIP kemdikbud melalui Bank BRI dan Bank BNI dengan syarat telah berstatus bank penerima bantuan tersebut.

Baca Juga:XL Axiata Bekerja Sama dengan PT Berkat Air Laut Bakal Pastikan Pasokan Air Bersih di Gili Terawangan dan Gili MenoJadwal Persib vs Persis Solo, Maung Bandung Belum Aman di Peringkat 2

Siswa juga dapat melakukan pengecekan penerima PIP kemdikbud dan juga saldo KIP secara online lewat laman pip.kemdikbud.go.id.

Begini cara cek penerima PIP kemdikbud secara online yang dapat Anda ketahui sebagai peserta penerima manfaat.

0 Komentar