Dijamin Hemat Dan Aman ! Inilah 5 Persiapan Mudik Idul Fitri Dengan Transportasi Umum

persiapan mudik idul fitri dengan transportasi umum.
persiapan mudik idul fitri dengan transportasi umum/radarcirebon.id
0 Komentar

CIREBON, RADARCIREBON.ID- Siapa disini yang sudah memikirkan persiapan mudik idul fitri dengan transfortasi umum?

Persiapan mudik Idul Fitri dengan transportasi umum tentu harus lebih disipakan lagi dibanding ketika menggunakan transportasi pribadi. Kenapa?

Karena dalam proses pembelian tiket nya juga harus hati hati demi terhindar dari penipuan. Namun persiapan mudik idul fitri dengan transportasi umum bukan hanya itu.

Baca Juga:Wajib Catat! Berikut 6 Persiapan Mudik Idul Fitri Dengan Kendaraan PribadiCUSS Pulang Kampung! 8 Persiapan Mudik Idul Fitri Dijamin Perjalanan Lancar dan Aman

Lantas, apa saja persiapan mudik idul fitri dengan transportasi umum? Simak penjelasan nya dibawah!

5 Persiapan Mudik Idul Fitri Dengan Transportasi Umum Yang Aman dan Nyaman

Tentu saja persiapan mudik idul fitri dengan transportasi umum ini, perlu disiapkan sejak sekarang. Supaya lebih matang dan siap untuk merayakan hari raya idul fitri bersama keluarga.

  1. Booking Tiket Transportasi dari Jauh-jauh Hari di Agen Resmi

Sebelum hari raya Idul Fitri, pihak penyedia transportasi umum antarkota dan provinsi akan mulai menjual tiket. Agar lebih hemat dan memenuhi kuota penumpang, anda bisa memesannya pada periode secepatnya.

Makin mendekati Hari Raya Idul fitri, biasanya harga tiket akan semakin mahal, bahkan anda bisa kehabisan kuota perjalanan. Oleh karena itu, pantau jadwalnya melalui laman media sosial penyedia layanan atau platform agen travel online.

https://youtu.be/sG31oiri4vA

Sebagai saran, pantau aplikasi dan jenis transportasi yang ingin anda gunakan dan beli tiket transportasi mudik secepatnya. Jika memungkinkan, periksa juga penawaran diskon dan potongan harga lainnya agar perjalanan anda bisa lebih hemat.

  1. Jaga Kondisi Fisik

Berada di transportasi umum bersama orang banyak dengfan perjalanan yang jauh saat puasa tentu akan membuat anda sangat kelelahan dan tidak menutup kemungkinan anda bisa dehidrasi. Unttuk itu, demi keselamatan perjalanan anda, sebaiknya jangan lupa untuk sahur atau makan sebelum berangkat. Konsumsi lah vitamin yang diperlukan, konsumsi makanan yang bergizi serta minum dengan porsi yang cukup.

Karena tidak ada yang tahu, bagaimana macet nya perjalanan dan seberapa lama perjalanan. Jadi persiapkan diri anda semaksimal mungkin ya! Jaga kesehatan secara fisik dan mental juga.

0 Komentar