New Normal yang Mengubah Tradisi Pernikahan

wedding-new-normal-cirebon
Resepsi pernikahan saat penerimaan tamu dengan menerapkan jaga jarak. Foto: AriesD WO/Radar Cirebon
0 Komentar

Owner AriesD Wedding Organizer, Aries Darrusalam mengungkapkan di tengah pandemi ini, pernikahan tetap bisa digelar dengan protokol kesehatan. Pihaknya pun meluncurkan wedding intimate Akad Nikah dan Ramah Tamah.
Dalam weddidng intimate ini, pernikahan bisa digelar di hotel dengan venue outdoor. Tentunya paket yang diluncurkan ini sudah termasuk keperluan siaga Covid-19, masker, hand sanitizer, spray disinfektan, dan alat ukur termometer suhu. “Kami menyediakan ambulans siaga Covid-19 dengan durasi 4 jam sebagai bagian dari protokol kesehatan,” ungkapnya.
Jumlah tamu undangan pun dibatas maksimal 200 orang untuk acara ramah tamah. Namun pihaknya juga memberikan layanan virtual wedding untuk tamu undangan yang tak bisa hadir. Sehingga di luar 200 tamu yang hadir bisa tetap menyaksikan wedding secara virtual melalui zoom.
“Ini kami maksudkan untuk tamu yang memang dari luar kota atau daerah zona tak aman Covid-19 yang tak bisa datang ke tempat melalui Zoom,” jelasnya.
Penerapan konsep ini pun akan berlangsung hingga akhir Desember tahun ini. Ia juga berpesan untuk para calon pengantin yang indin menggelar pernikahan di tengah pandemi ini untuk sebaiknya menggunakan WO.
Pasalnya penerapan protokol covid-19 akan bisa lebih terpantau nantinya. “WO biasanya lebih tegas untuk protokol kesehatan yang diterapkan, sehingga saya rasa ini akan lebih membantu hari bahagia mereka berjalan lancar di tengah pandemi ini,” tukasnya.
Suka tidak suka, pernikahan di tengah covid-19 telah mengubah kebiasaan masyarakat dalam melangsungkan hajat besar ini. Namun, adaptasi yang dilakukan, ternyata mengembalikan makna penyatuan dua insane. Dalam suasana yang lebih intim dan sederhana. (awr/apr)

0 Komentar