Penjual Sapu Tewas Tertabrak

Penjual Sapu Tewas Tertabrak
TAK TERTOLONG: Iptu Suheryana melarikan nenek Tayiba, korban tabrakan ke di RS Mitra Plumbon. FOTO: ISTIMEWA
0 Komentar

 
 
PALIMANAN – Seorang nenek penjual sapu tewas tertabrak sepeda motor Honda CS1 nopol G 3196 LM di Jalan Pantura Palimanan, tepatnya di Desa Lungbenda, Kecamatan Palimanan, Kabupaten Cirebon. Korban bernama Tayiba (69) warga Desa Kedungbunder, Kecamatan Gempol.
Kecelakaan itu terjadi Rabu siang (19/8) sekitar pukul 14.30 WIB. Korban ketika itu sedang berkeliling berjualan sapu di wilayah Desa Lungbenda. Korban menyeberang jalan, diduga kurang waspada dan tidak tengok kanan kiri. Nahas, muncul sepeda motor Honda CS One yang melaju kencang dari Arjawinangun menuju Palimanan.
Sehingga, motor langsung menabrak korban yang sedang menyebrang jalan dari kiri ke kanan jalan. “Diduga korban, tidak tengok ke kanan jalan, langsung menyebrang,” papar Kapolsek Gempol Kompol Ali Mashar melalui Kanit Lantas Iptu Suheryana.
Warga yang melihat kejadian itu, langsung menghubungi aparat desa setempat. Aparat desa lalu melaporkan ke kepolisian terdekat. Tidak lama setelah kejadian itu, anggota Lantas Polsek Gempol tiba di lokasi kejadian.
Korban dievakuasioleh polisi ke Rumah Sakit Mitra Plumbon. Sayang, dalam perjalanan menuju rumah sakit korban yang sudah lanjut usia tidak kuat menahan luka-luka. “Saat kita evakuasi ke Rumah Sakit Mitra Plumbon, korban meninggal dunia. Kita sudah koordinasi dengan unit laka lantas Polresta Cirebon,” jelasnya.
Saat ini, kendaraan yang terlibat kecelakaan lalu lintas Honda CS1 sudah diamankan di Mapolsek Gempol untuk dijadikan sebagai barang bukti. Pengendara motor bernama Edi Nursalam (33) warga Desa Muncang, Kecamatan Budeh, Kabupaten Pemalang kini berada di Polresta Cirebon untuk dimintai keterangan.
“Pengendara motor di Polresta Cirebon, karena yang menangani kecelakaan ini Unit Laka Lantas Polresta Cirebon,” jelasnya.
Sementara itu, Kanit Laka Lantas Polresta Cirebon AKP Didi Wahyudi Sunansyah menyatakan sudah melakukan olah TKP dan memintai keterangan saksi. Hasil dari pemeriksaan, pengendara motor diduga kurang waspada saat berkendara.
“Karena kurang antisipasi, pengendara motor yang melaju dari Arjawinangun menuju Palimanan menabrak pejalan kaki yang menyeberang dari kiri ke kanan jalan. Sehingga pejalan kaki mengalami luka berat. Pejalan kaki bernama Tayiba meninggal,” jelasnya.  (cep)

0 Komentar