Pondok Pesantren Kebon Kelapa Al Ma’rifah Gempol Cirebon Adakan Haul Ny. Nadziroh dan Manakib Kubro Dzikir Syekh Abdul Qodir Jaelani, Total 269 Santri Berprestasi Dapat Anugrah Penghargaan

Pondok pesantren kebon kelapa Al Ma'rifah
Pondok Pesantren Kebon Kelapa Al Ma'rifah Gempol Cirebon Adakan Haul Ny. Nadziroh dan Manakib Kubro Dzikir Syekh Abdul Qodir Jaelani | Foto: Joko Susanto
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Pondok Pesantren Kebon Kelapa Al Ma’rifah Kecamatan Gempol, Kabupaten Cirebon. Mengadakan Haul Ny. Nadziroh, Manakib Kubro serta malam penganugerahan kepada 269 santri berprestasi dalam acara Manakib Kubro Dzikir Syekh Abdul Qodir Jaelani, Pada Sabtu Malam (03/09/2023).

Dalam acara bulanan tersebut, ada beberapa penghargaan yang diberikan kepada para santri putra-putri, di antaranya Khotmil Qoidah Jurumiyah Jilid 1: 85 Orang, Jilid 1-2: 6 Orang, dan Jilid 1-3: 81 Orang.

“Keyakinan harus terus tertanam, memupuk kepercayaan diri agar kelak para santri bisa berguna dan jadi kebanggaan orang tua dan para masyarakat sekitar,” tuturnya.

Baca Juga:Rekomendasi 4 Skincare Pria di Minimarket Untuk Semua Umur, Dijamin Muka Bersih dan Terawat!8+ Manfaat Kurma Bagi Kesehatan, Solusi Untuk Meningkatkan Kesuburan Pria Maupun Wanita

Lebih lanjut, KH. Samsul Ma’arif dan segenap keluarga Pondok Pesantren Kebon Kelapa Al Ma’rifah mengucapkan Selamat dan Sukses kepada 269 santri berprestasi.

“Dzikir Manakib Kubro ini selain memberikan apresiasi pengahargaan kepada para santri juga sebagai ajang silaturahmi, mengingat diri dengan berdoa, berdzikir, sebagai bentuk keataan dan cinta hamba kepada Allah,” jelasnya.

KH. Samsul Ma’arif pun senantiasa membimbing dan mengajak para santrinya untuk terus belajar dan meningkatkan prestasi.

“Santri generasi masa depan negeri ini, dengan belajar dan berprestasi itulah yang bisa memajukan, bisa berperan membangun dan meningkatkan kualitas negara Indonesia,” tuturnya.

Selain itu, santri juga harus belajar berinteraksi, berkomunikasi dan berkolaborasi dengan baik dengan teman, guru dan masyarakat.

“Santri itu perlu mempunyai Akhlakul Karimah yang baik agar bisa berkolaborasi dengan baik, dan selalu menghormati guru dan orang tua yang telah berjasa dalam mendidiknya karena doa dan ridho adalah kunci menuju kesuksesan,” katanya.

0 Komentar