Spek Gahar, All New Ayla 2023 Meluncur Dengan 1.200 cc dan 1.000 cc, Harga Cek Disini

All New Ayla 2023 Resmi Meluncur
PT Daihatsu Astra Motor resmi memperkenalkan All New Ayla 2023 15 Februari 2023. Foto: PT DAM - radarcirebon.id
0 Komentar

Kemudian tampilannya sangat istimewa, terlebih Ayla Gen-2 memiliki varian ADS (Astra Daihatsu Styling). Di mana eksterior jadi semakin sporty, lewat kehadiran body kit.

Hadir pula stiker-stiker bertuliskan ADS di samping bodi, serta penggunaan velg hitam ukuran 14 inch yang dipadu ban 175/65. Ciri khas lain dari Daihatsu Ayla ADS adalah kehadiran daytime running light LED horizontal di bemper bawah.

Walau Daihatsu tidak menyebutkan secara detail dimensi eksterior Ayla terbaru, tapi kita bisa melihat dari saudaranya yaitu Agya generasi kedua.

Baca Juga:UNTUK DOSEN! Buruan Daftar Program Praktisi Mengajar 2023, Honornya Rp1 Jutaan Per JamSudah Pekan Ke-4, Hasil Seleksi PPPK Guru Belum Diumumkan, Indra: Kacau!

Di mana mobil tersebut memiliki panjang panjang 3.760 mm, lebar 1.665 mm, tinggi 1.505 mm. Kemudian wheelbase 2.525 mm.

Selain desain eksterior yang lebih bongsor, pada bagian interiornya Daihatsu Ayla 2023 juga hadir lebih modern dan futuristik.

Hanya saja ubahannya tidak semodern Agya Gen-2. Pabrikan berlogo D memang belum memperbolehkan interior mobil LCGC ini terlihat, hanya saja dari presentasi tampak beberapa bocorannya.

“Pada sisi interior, All New Ayla juga tampil sporty dengan mode advance feeling memberikan sensasi berkendara yang human oriented dan fun to drive, ditambah area kabin dan bagasi yang lebih luas membuat aktivitas berkendara menjadi lebih nyaman,” beber rilis resmi Daihatsu.

Hal ini berefek ke tampilan interior Ayla generasi kedua yang semakin mirip dengan Daihatsu Rocky.

Ubahan tampak lewat penggunaan panel instrumen floating ukuran 7 inch dengan konektivitas Android Auto dan Apple CarPlay.

Sayangnya ini tidak diikuti panel intrumennya, ternyata masih analog, tidak pakai TFT.

Baca Juga:Kartu Prakerja Dibuka, Buruan Daftar, Usia 18 hingga 64 TahunJangan Salah, Cek Hasil Seleksi PPPK di SSCASN.bkn.go.id Bukan di SSCN.bkn.go.id

Fitur kenyamanan lain yang hadir untuk interiornya adalah Engine Push Start untuk mengaktifkan dan menonaktifkan mesin. Ada pula E-latch Backdoor hingga pengaturan Tilt Steering.

Dari sisi jantung pacunya, spesifikasi Daihatsu Ayla 2023 memberikan dua pilihan untuk konsumen Indonesia: 1.200 cc dan 1.000 cc.

0 Komentar