Warga Bersihkan Sungai Cipelang

Warga Bersihkan Sungai Cipelang
PADAT KARYA: Warga Kongsijaya Kecamatan Widasari membersihkan aliran Sungai Cipelang, kemarin. FOTO: ANANG SYAHRONI/ RADAR INDRAMAYU
0 Komentar

WIDASARI- Puluhan warga Desa Kongsijaya membersihkan aliran Sungai Cipelang, Selasa (8/9). Pamong Desa Kongsijaya, Kosim mengatakan, pembersihan saluran terutama tanggul sungai dari semak-semak dan lainnya, merupakan langkah mempersiapkan proses pengerjaan perbaikan saluran supaya berjalan lancar.
Kosim juga mengapresiasi kontraktor yang melibatkan warga desa dalam rangka persiapan perbaikan Sungai Cipelang sehingga bisa membatu warga di masa pandemi Covid-19.
“Kami sangat menyambut baik sekali atas langkah kontraktor yang melibatkan warga karena bisa mendapat penghasilan tambahan di saat masa pendemi virus corona,” ujarnya.
Kosim berharap, dengan adanya program peremajaan saluran Cipelang di Kecamatan Widasari, bisa memaksimalkan pendistribusian pasokan air di wilayah Kecamatan Widasari dan sekitarnya.
Sementara itu, Kepala UPT PSDA Bangodua Diman Amd mengatakan, pihak kontraktor ditekankan untuk melibatkan masyarakat desa setempat dalam kegiatan pembersihan saluran Cipelang dengan harapan dapat membantu masyarakat setempat dari dampak Covid-19.
“Jadi pembersihan saluran ini dikerjakan di semua desa yang dilalui Sungai Cipelang. Semoga dengan melibatkan warga setempat selama masa pembersihan dapat membantu warga di saat sekarang,” ujarnya. (oni) 
 

0 Komentar