Calon Sekda Diuji Makalah dan Wawancara

Calon Sekda Diuji Makalah dan Wawancara
CEGAH CORONA: Saw Tresna Septiani, anggota Fraksi Golkar DPRD Kuningan, meminta agar petugas lapangan Satpol PP dan Damkar jalani rapid test guna memastikan mereka bebas dari corona, kemarin. FOTO/: ISTIMEWA
0 Komentar

CIREBON – Empat calon sekretaris daerah Kota Cirebon akan melanjutkan tahapan seleksi hari ini, Kamis (24/6). Mereka akan mengikuti ujian membuat makalah, presentasi dan wawancara di Hotel Prima Jl Siliwangi.
Keempat kandidat ternyata belum memiliki persiapan khusus. M Arif Kurniawan ST mengaku, awalnya sudah ancang-ancang membuat makalah untuk dipresentasikan di depan pansel. Namun oleh panitia ternyata tidak boleh, karena proses penyusunannya dilakukan tes berlangsung dan itupun temanya diberikan panitia pada hari pelaksanaan. “Saya kira seperti assessment di BKPPD, ternyata formatnya berbeda,” kata Arif, kepada Radar Cirebon, Rabu (24/6).
Panitia kabarnya meminta peserta membuat makalah dengan tulis tangan. Kondisi ini menjadi kendala terendiri. Arif misalnya. Dia mengaku sudah lama tak membuat makalah dengan tulis tangan. Karenanya, dia meminta izin ke panitia menuis menggunakan laptop. “Saya biasanya kalau nulis langsung di laptop. Kemungkinan makalah yang kemarin (assessment eselon II di BK Diklatda) saya pakai lagi,” tuturnya.
Informasi yang diterima Radar, ujian akan dilaksanakan mulai pukul 08.00 WIB sampai pukul 16.00 WIB. Di tempat terpisah, Drs H Agus Mulyadi MSi juga mengaku belum mempersiapkan makalah. Sebab, dia belum menerima tema yang yang harus dibuat. “Sampai sekarang kami belum menerima temanya,” ucap dia.
Gusmul, sapaan akrabnya, malah sedang fokus ke penyusunan KUA PPAS tahun 2021. Sehingga pembuatan makalah memang dilakukan di hari yang sama dengan pelaksanaan tes. “Ini belum persiapan apa-apa, temanya belum dikasih,” ungkapnya.
Jawaban senada juga disampaikan Yati Rohayati dan Sumantho terkait tema makalah yang akan ditulisnya. Keduanya beralasan sampai saat ini belum menerima tema yang harus disusun dan dipresentasikan di depan pansel. “Belum dapat temanya sampai sekaranh,” kata Yati. (abd)

0 Komentar