Kuatkan Promosi, Ajak Milenial Jadi Konten Kreator

Kuatkan Promosi, Ajak Milenial Jadi Konten Kreator
0 Komentar

Kunjungan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno di Desa Wisata Cibuntu Kabupaten Kuningan mendapat respons positif dari masyarakat setempat. Apalagi saat kunjungan Sandiaga ditemani aktris Cinta Laura Kiehl.MUMUH MUHYIDDIN-AGUS PANTHER, KuninganDALAM kunjungan itu, Sandiaga dan Cinta Laura berkeliling di kawasan Desa Wisata Cibuntu untuk melihat suasana alam pegunungan. Mereka mengagumi suasana alam yang indah yang disuguhkan di Desa Wisata Cibuntu.
Keindahan alam dan keunikan budaya lokal itu tak bisa diketahui banyak orang apabila warga setempat tidak aktif untuk berpromosi. Karena itu, Cinta Laura Kiehl memberi motivasi bagi anak-anak milenial tetap semangat untuk mempromosikan potensi wisata di Kuningan.
“Aku merasa senang sekali bisa diundang di sini, bahagia sekali bisa melihat desa ini. Dari aku yang bekerja di bidang entertainment, aku hanya ingin bilang untuk generasi muda yang ada di desa ini di Kuningan, kalian milenial jangan takut bersuara,” kata Cinta Laura, Senin (31/5).
Dia menyebut, hampir semua milenial dipastikan memiliki smartphone yang bisa dimanfaatkan dalam membuat konten-konten kreatif. Sehingga bisa membuat banyak orang di luar daerah melihat beragam kearifan budaya lokal yang dimiliki Kuningan.
“Jadi buatlah konten kreatif sebaik mungkin agar orang-orang di luar sana bisa melihat budaya kalian, melihat keindahan alam desa kalian. Jangan takut untuk menjadi seseorang yang inovatif dan kreatif, karena kalian adalah harapan masa depan desa ini,” ungkapnya.
Menteri Sandiaga Uno sangat mendukung motivasi yang disampaikan Cinta Laura. Apabila anak-anak milenial Kuningan tidak kreatif mempromosikan potensi wisata daerahnya, maka kawasan wisata yang ada tidak akan diketahui orang luar.
“Maka melalui Anugerah Desa Wisata ini semoga bisa membantu masyarakat yang membutuhkan, khususnya di lapisan terbawah. Karena Anugerah Desa Wisata ini merupakan kebijakan yang berkeadilan,” kata Menteri Sandiaga Uno.
Apalagi dalam kunjungan itu, Sandi mengapresiasi terhadap home stay yang ada di Desa Wisata Cibuntu karena meraih penghargaan tingkat ASEAN. “Kita tadi melihat untuk kategori home stay, yaitu home stay Teratai 3 yang dikelola oleh Ibu Narjo. Itu memenangkan penghargaan di level ASEAN,” sebutnya.

0 Komentar