3 Calon Ketua KNPI Majalengka Tandatangani Pakta Integritas, Bupati: Jika Musda Ribut, Tidak akan Cairkan Dana Hibah

Tiga calon Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Majalengka Periode 2023-2026, menandatangani Pakta Integritas di kantor Bupati Majalengka
Tiga calon Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Majalengka Periode 2023-2026, menandatangani Pakta Integritas di kantor Bupati Majalengka/BAEHAQI
0 Komentar

MAJALENGKA.RADARCIREBON.ID – Tiga calon Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Majalengka Periode 2023-2026, menandatangani Pakta Integritas di kantor Bupati Majalengka, Jumat (17/2).

Kegiatan itu dilakukan satu hari jelang pelaksanaan Musda KNPI ke XV yang dilaksanakan di kantor DPD KNPI setempat pada Sabtu 18 Februari 2023.

Tiga calon nomor satu di induk organisasi kepemudaan Majalengka ini yakni, Dery Dwi Permadi Putra, Anto Febrianto dan Alfatihah Ramadlan.M

Baca Juga:Pemilu di Majalengka Digelar di 3.927 TPSKunker ke Majalengka, Anggota Bawaslu RI Temukan Masalah  

omentum istimewa dalam prosesi penandatanganam itu langsung dihadiri para pejabat elit di lingkungan Pemkab Majalengka.

Mereka di antaranya Bupati Majalengka Dr H Karna Sobahi, Wakil Bupati Tarsono D Mardiana, Sekda Drs H Eman Suherman MM, Kapolres AKBP Edwin Affandi SIK MSi, Kepala Dinas Pemuda Olah Raga (Dispora) Yusanto Wibowo serta para pejabat lainnya.

Sebelum pakta integritas disepakati, para pejabat memberikan arahan dan nasehat kepada ketiga calon Ketua DPD KNPI Majalengka tersebut.

Agar menjaga kondusivitas dan siap menerima apapun hasilnya musda sebagai forum tertinggi.

Ketiganya menyatakan siap dan bersedia menyukseskan pelaksanaan musda serta bertanggung jawab jika terjadi hal hal yang tak diharapkan.

“Apapun hasilnya nanti di musda saya siap kalah dan siap menang,” kata Dery yang diusung GMNI serta ormas nasionalis disaksikan para pejabat di lingkungan Pemkab Majalengka.

Penuturan serupa diungkapkan Anto Febrianto yang menegaskan bahwa dirinya bersama tim ingin acara musda berjalan lancar, sukses tanpa ekses.

Baca Juga:Alhamdulillah, Calon Jamaah Haji Tunda asal Majalengka yang Lunas Tahun 2020 Tidak Perlu Tambah Biaya LagiMantap! Puskesmas di Majalengka Keliling Layani Masyarakat sampai ke Pelosok Desa

“Kita ingin musda ini berjalan sesuai dengan aturan dan mendukung apapun nanti keputusan di forum tertinggi yang akan digelar besok,” ujar Anto yang diusung HMI dan keluarga besar kekaryaan.

Terakhir diungkapkan Alfatihah. Kader yang diusung keluarga besar ormas Pemuda Pancasila serta OKP lainnya, menyebut kesuksesan musda ini ada di tangan semua pihak.

0 Komentar