5 Cara Memutihkan Wajah Seketika Dengan Bahan Alami, Permanen dan Aman!

cara memutihkan wajah dengan bahan alami. Sehat dan Permanen.
cara memutihkan wajah dengan bahan alami. Sehat dan Permanen/istimewa.
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Berikut penjelasan mengenai cara memutihkan wajah seketika dengan bahan alami.

Memiliki wajah yang cerah dan mengetahui cara memutihkan wajah dengan bahan alami merupakan keinginan setiap orang terutama kaum wanita.

meskipun cara memutihkan wajah dengan bahan alami prosesnya lebih panjang dibanding cara instan. Namun efek jangka panjangnya, memakai bahan alami akan menyehatkan.

Baca Juga:Viral! Bedak Kelly Populer Di Era 90-an, Apakah Ingredientsnya Masih Worth it Dipakai?Fakta Mengejutkan Bedak Kelly! Apakah Mengandung Merkuri? Simak Hasil Lab Disini

Oleh karena itu, berikut 5 cara memutihkan wajah seketika dengan bahan alami yang bisa anda coba.

5 Cara Memutihkan Wajah Permanen berbahan Alami

  1. Masker Pepaya dan Madu

Cara memutihkan wajah dengan bahan alami yang pertama adalah dengan papaya. Pepaya memiiki enzim asam alfa hidroksi dan papain yang bisa membantu menghilangkan kotoran pada kulit dan mengangkat sel kulit mati. Sehingga kulit lebih bercahaya dan lembab.

Cara membuat masker:

  • Kupas dan tumbuk 150 gr pepaya hingga halus
  • Tambahkan madu, aduk
  • Oles pada wajah
  • Biarkan selama 20 menit
  • Bilas dengan air hangat, lalu bilas lagi dengan air dingin
  1. Masker Lemon dan Madu

Anda bisa mencoba cara memutihkan wajah yang kedua ini terbuat dari lemon dan madu. Campuran kedua bahan ini bisa memutihkan wajah secara alami.

Lemon membantu mencerahkan kulit dan mengurangi munculnya bintik hitam, sedangkan madu membantu mengurangi pigmentasi berlebih.

Cara membuat masker:

  • Campur 1 sdm susu, 1 sdm madu, 1 sdm perasan lemon
  • Oles campuran pada wajah yang sudah dibersihkan
  • Biarkan selama 20 menit
  • Bilas dengan air hangat
  1. Lidah Buaya

Lidah buaya selain bermanfaat untuk rambut, ternayata bisa menjadi salah satu cara memutihkan wajah yang aman dan mudah. Dilansir dari Healthline, lidah buaya memiliki senyawa aloin yang bisa menghambat pembentukan melanin, sehingga bisa memutihkan kulit.

Sebuah penelitian dari National Library of Medicine menunjukkan bahwa efek antiinflamasi dari lidah buaya juga efektif untuk mengatasi jerawat.

Cara membuat masker:

  • Oleskan gel lidah buaya murni sebelum tidur
  • Bilas menggunakan air hangat keesokan paginya
  1. Masker Tepung Beras + Susu

Tepung beras merupakan salah satu cara memutihkan wajah yang digunakan wanita Asia sejak lama. Tepung beras bisa membuat kulit tampak cerah, lembut, dan sehat.

0 Komentar