5 Rahasia Resep Burger dan Kentang Goreng Krispy Kata Mantan Koki McDonalds

5 Rahasia Resep Burger dan Kentang Goreng Krispy Kata Mantan Koki McDonalds
Hamburger. Foto:instagram.
0 Komentar

RADARCIREBON.ID- Sebagian orang tidak asing dengan makanan siap saji asal Amerika Serikat ini, yakni Burger atau hamburger.

Burger merupakan jenis roti berbentuk bundar yang diiris menjadi dua bagiab, dan ditengah atau timpulan berisi patty yang biasanya diambil dari daging, sayur-sayuran berupa salad, tomat dan bawang bombai.

Nah tau kah anda, mantan koki perusahaan McDonald’s, Mike Haracz yang sering berbagi informasi orang dalam dan tips tentang gerai tersebut di TikTok (@chefmikeharacz), baru saja mengungkapkan beberapa rahasia tentang proses di balik burger dan kentang goreng McDonald’s yang terkenal.

Baca Juga:Dorong UMKM Tembus Pasar Ekspor, Pertamina Promosikan 10 UKM di China ASEAN EXPO 2023Harhubnas, PT KAI Daop 3 Cirebon Bersama Stakeholder Perhubungan Lakukan Sosialisasi Serempak di 14 Perlintasan Sebidang

Haracz mendapat akses khusus ke fasilitas tempat McDonald’s memproduksi “patty” atau daging burgernya ketika dia bekerja sebagai koki perusahaan di jaringan tersebut.

Jadi, dia tahu persis apa yang boleh dan tidak boleh dimasukkan ke dalam roti daging sapi yang disajikan kepada pelanggan di seluruh negeri.

“Jadi ini rahasianya, ini hanya daging sapi, 100 persen terbuat dari daging sapi,” ujarnya.

Ini berarti sama sekali tidak ada bahan pengisi, bahan tambahan, atau pengawet yang dimasukkan ke dalam daging burger McDonald’s. Restoran cepat saji tersebut biasanya menggunakan potongan sapi bagian chuck, round, dan sirloin.

0 Komentar