GILAA!!! Kenali 5 Manfaat Minyak Zaitun untuk Rambut; Salah Satunya Bisa Mengurangi Ketombe, lho

manfaat minyak zaitun untuk rambut
GILAA!!! Kenali 5 Manfaat Minyak Zaitun untuk Rambut; Salah Satunya Bisa Mengurangi Ketombe, lho. Foto: Shopee - radarcirebon.id
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Olive oil atau minyak zaitun merupakan minyak alami yang terbuat dari ekstrak buah zaitun.

Minyak ini telah lama dikenal karena banyak manfaatnya untuk rambut. Lantas apa saja manfaat minyak zaitun untuk rambut?

Squalene dan asam oleat merupakan komponen utama minyak zaitun yang memiliki efek menguntungkan pada rambut.

Baca Juga:Jarang Diketahui, Inilah 3 Manfaat Rebusan Air Daun SirihGILAA!!! 3 Brush Makeup Set Terbaik 2023, Simpel, Tahan Lama, dan Gampang Dibersihkan

Salah satunya adalah bahan pelembab untuk merawat ujung bercabang dan rambut kering.

Minyak zaitun juga mengandung antioksidan seperti vitamin E. Sebuah studi tahun 2010 yang dikutip Healthline menyebutkan bahwa vitamin E dalam minyak zaitun dapat meningkatkan pertumbuhan rambut dan membantu menutrisi rambut.

Untuk mempelajari lebih lanjut, berikut adalah manfaat yang harus kita ketahui tentang penggunaan minyak zaitun untuk rambut:

Kandungan antioksidan minyak zaitun mengurangi stres oksidatif yang menyebabkan kerontokan rambut.

Selain itu, antioksidan juga merangsang pertumbuhan rambut.

Bagi Anda yang memiliki masalah dengan kerontokan rambut, Anda bisa menggunakan minyak zaitun sebelum keramas biasa untuk hasil terbaik.

2. Mengurangi Ketombe

Manfaat lain dari minyak zaitun adalah dapat mengurangi ketombe pada kulit kepala.

Kulit kepala yang terlalu kering dapat dengan mudah menyebabkan sel-sel kulit terkelupas dan menjadi salah satu penyebab munculnya ketombe.

Baca Juga:Destinasi Wisata Taman Cileuis; Nikmati Waktu Luang Bareng Doi!Mengenal Masjid Kuno Sapuangin Bondan; Peninggalan Sejarah Syekh Dzatul Kahfi

Namun masalah ketombe kering di kulit kepala bisa diatasi dengan menggunakan minyak zaitun.

Ini karena minyak zaitun mengandung vitamin E dan asam lemak yang dapat membantu mengurangi ketombe dan menjaga kulit kepala tetap terhidrasi.

Cukup oleskan minyak zaitun ke kulit kepala lalu pijat. Kemudian gunakan sisir bergerigi untuk menghilangkan ketombe kering dari kulit kepala. Setelah beberapa waktu, cuci rambut Anda sampai bersih.

Berkat kandungan minyaknya yang kental, dapat membunuh kutu dan mencegah kutu berkembang biak.

0 Komentar