Kuwu Ciledug Kulon Terpapar Corona

Kuwu Ciledug Kulon Terpapar Corona
0 Komentar

CIREBON- Kuwu (Kepala Desa) Ciledug Kulon, Kecamatan Cileduv, H Wawan Hermawan, terpapar Covid-19 dan tengah dalam perawatan di RS Mitra Plumbon. Balai desa tempat berkantornya kuwu ditutup selama tiga hari sejak Senin (8/3).
Plt Camat Ciledug, R Kaenudin, membenarkan Wawan kini menjalani perawatan di ruang ICU RS Mitra Plumbon. Kaenudin mengatakan Wawan diduga terpapar setelah perjalanan dari luar kota. “Satu minggu yang lalu kuwu informasinya habis dari Semarang,” tutur Kaenudin kepada Radar, kemarin.
Ia mengungkapkan, seluruh perangkat desa yang kontak erat dengan kuwu dilakukan swab test. “Juga kalau ada masyarakat yang pernah kontak langsung dengan Pak Kuwu bisa melakukan swab test. Hasil swab test hari ini (kemarin) belum keluar,” katanya.
Untuk mensterilkan Balai Desa Ciledug Kulon, menurut Kaenudin, dilakukan penutupan pelayanan selama tiga hari. “Senin sampai Rabu balai desa ditutup dulu. Seluruh pelayanan ditutup. Itu berdasarkan anjuran juga dari Puskesmas Ciledug,” ungkapnya.
Pihaknya berharap masyarakat untuk bisa memaklumi penutupan seluruh layanan. “Saya berharap masyarakat bisa memahami dari penutupan Balai Desa Ciledug Kulon untuk sementara waktu ini. Penutupan ini semua dilakukan demi kenyamanan dan kesehatan kita semua,” ujarnya. (den)

0 Komentar