Sidak Pasar saat Mubeng, Bupati Imron Gelar Operasi Pasar untuk Tekan Inflasi

inspeksi-mendadak-sidak
Bupati Cirebon Drs H Imron MAg didampingi istri melakukan sidak pasar saat Mubeng untuk mengecek harga sembako. Foto: Andri Wiguna/Radarcirebon.id
0 Komentar

CIREBON, RADARCIREBON.ID  – Bupati Cirebon, Drs H Imron MAg melakukan inspeksi mendadak atau sidak pasar dalam agenda Mubeng alias mudun bareng.

Sidak pasar  yang dilakukan untuk  mengecek kenaikan harga sejumlah kebutuhan pokok utamanya memonitoring harga beras  yang akhir-akhir ini mengalami lonjakan.

Bupati Imron bersama rombongan datang untuk sidak pasar yang berada di wilayah barat Kabupaten Cirebon.

Baca Juga:Pantarlih Pemilu 2024 di Indramayu Dilantik di Tengah Kepungan Banjir3 Desa di Sukra Diterjang Banjir, Pemdes dan Warga Sukra Diminta Siaga

Saat sidak pasar, Bupati Imron mengatakan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cirebon terus berupaya melakukan langkah penstabilan harga beras dengan berbagai cara.

“Tadi kita lihat harga beras di berbagai pasar. Komoditi beras memang mengalami kenaikan. Faktornya karena berbagai hal, dan tidak terjadi hanya di Cirebon, tapi hampir terjadi di semua wilayah Indonesia,” ujar Imron.

Pemerintah Kabupaten Cirebon, kata dia, sekarang punya program Mubeng atau Mudun Bareng. Di mana, ia dan jajaran SKPD terkait akan turun langsung ke lapangan untuk mengatasi persoalan yang ada di masyarakat.

Bupati Imron sendiri saat kegiatan Mubeng kemarin, turun bersama rombongan, melakukan Touring Mubeng dengan menggunakan kendaraan roda dua.

Bupati Imron berkeliling memberikan bantuan rumah tidak layak huni (rutilahu) dan bantuan lainnya di Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon.

Kegiatan tersebut, kata Imron, merupakan kerja sama dengan beberapa pihak terkait. Seperti Baznas, Bulog, Disperindag, Disdukcapil, Dinkes dan perangkat daerah lainnya.

Selain menggelar monitoring harga pangan di Pasar Minggu Kecamatan Palimanan, Pemkab Cirebon juga melakukan pemberian bantuan sembako berupa beras murah, adminduk, alat-alat kesehatan serta pemberian bantuan rutilahu di Desa Cipanas dan Desa Kedongdong Kidul, Kecamatan Dukupuntang.

Baca Juga:Dewan Pers Ingatkan Polisi Pakai UU Pers untuk Persoalan PemberitaanAksi Bela Alquran di Titik 0 Haurgeulis, MUI Serukan Boikot Produk Swedia, Belanda dan Denmark

“Sudah ada tiga rutilahu yang akan kita perbaiki. Tadi, kita lihat rumahnya memang tidak layak huni dan akan direhab mulai besok,” terang Bupati Imron.

Dengan pemberian bantuan stimulis untuk pembangunan rutilahu ini, Bupati Imron berharap, terbangun gotong royong warga untuk saling bantu terhadap warga yang kekurangan.

0 Komentar