SIMAK Jadwal Samsat Keliling Cirebon, Rabu-Kamis 12 dan 13 April 2023

samsat-keliling
Polresta Cirebon tetap memberikan pelayanan Samsat Keliling selama puasa Ramadhan. Foto: Cecep Nacepi/Radarcirebon.id
0 Komentar

CIREBON, RADARCIREBON.ID – Selama puasa di bulan Ramdhan 2023, jadwal pelayanan mobil Samsat Keliling tetap hadir di Kabupaten Cirebon.

Kehadiran Samsat Keliling tidak lain agar pemohon pajak kendaraan bisa lebih mudah, cepat dan dekat dalam mengurus pajak kendaraan bermotor.

Sehingga, warga Kabupaten Cirebon tidak perlu hawatir dan datang ke Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) Induk tetapi cukup di Samsat Keliling saja.

Baca Juga:PEMUDIK Wajib Tahu, Kendaraan Lewat Gerbang Tol Palimanan Jalan TerusOknum Polisi di Cirebon Divonis Ringan, Ibu Ini Demo Seorang Diri di Pengadilan: Mana Keadilan? 

Keberadaan Samsat Keliling yang lokasinya berpindah-pindah, dari desa ke desa mempermudah  masyarakat dalam membayar pajak kendaraan di Kabupaten Cirebon.

Namun, pelayanan Samsat Keliling hanya dapat mengurus pengesahan STNK setiap tahun saja.

Kemudian, pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan juga Santunan Wajib Dana Kecelakaan Lalu-lintas (SWDKLL).

Adapun untuk bayar pajak kendaraan bermotor 5 tahunan tidak bisa melalui Samsat Keliling, tetapi harus dibayarkan di Samsat Induk .

Namun, sebelum mengurus pajak di Samsat Keliling, pemohon harus membawa sejumlah persyaratan agar prosesnya berjalan lancar dan cepat. Adapun persyaratan yang harus dibawa yaitu:

1. STNK asli dan fotokopi

2. BPKB asli dan fotokopi

3. KTP asli dan fotokopi sesuai dengan data pemilik kendaraan.

4. Terakhir ini yang paling penting yakni membawa uang secukupnya.

Adapun mobil Samsat Keliling di bulan Ramadan lebih pagi dari hari biasa. Ini jadwal, tempat dan tanggalnya pelayanan Samsat Keliling:

– Rabu 12 April 2023, Mobil Samsat Keliling berada di balai Desa Tegalwangi, Kecamatan Weru. Mulai dari pukul 08.00 sampai dengan selesai.

Baca Juga:Gencarkan Patroli, Polresta Cirebon Pastikan Ibadah Malam Ramadhan AmanPolresta Cirebon Siap Sambut Arus Mudik Lebaran 2023

– Rabu 12 April 2023, Mobil Samsat Keliling berada di Balai Desa Pangkalan, Kecamatan Plered. Mulai dari pukul 08.00 sampai dengan selesai.

– Rabu 12 April 2023, Mobil Samsat Keliling berada di Desa Mertapada Kulon, Kecamatan Astanajapura. Mulai dari pukul 08.00 sampai dengan selesai.

– Rabu 12 April 2023, Mobil Samsat Keliling berada di Desa Sindang Hayu, Kecamatan Beber. Mulai dari pukul 08.00 sampai dengan selesai.

0 Komentar