WISATA SEMARANG, Saloka Park vs Dusun Semilir, Anda Tim Mana

WISATA SEMARANG
WISATA SEMARANG. foto: instagram
0 Komentar

RADARCIREBON.IDSemarang menjadi tujuan wisata baik dari warga Jawa Tengah sendiri maupun dari luar Jawa Tengah. Dua nama tempat wisata yang sedang viral wisata semarang adalah Saloka Park dan Dusun Semilir. Dalam artikel ini akan diulas Saloka Park vs Dusun Semilir.

SALOKA PARK Semarang hadir sebagai destinasi baru yang cocok bagi keluarga terutama bagi warga kawasan JogloSemar (Jogja-Solo-Semarang) dan Jawa Tengah.

Lokasi Saloka Park sangat strategis karena berada di jalur utama jalan Semarang-Solo, lebih tepatnya berada di Jl. Fatmawati No. 154, Gumuksari, Desa Lopait, Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.

Baca Juga:TANDA-TANDA dan Kiat Mendapatkan Malam Lailatul QadarTANPA KTP! Begini Cara Pinjam Uang di DANA, Mudah dan Langsung Cair

Lokasinya sangat strategis di jalur utama Semarang-Solo. Namun dengan mudahnya akses tol, warga luar Jawa Tengahpun lebih mudah menuju kasawan ini.

Saloka Theme Park merupakan salah satu tempat wisata terbesar di Jawa Tengah dengan setidaknya ada sekiitar 25 wahana seru. Taman hiburan ini resmi terbuka untuk umum 15 Desember 2018 di area dengan luas setidaknya 18 hektar.

Ternyata nama Saloka sebenarnya berasal dari legenda lokal Baru Klinthing (seekor naga hijau yang bisa bicara). Baru Klinting adalah anak Nyai Salokantara, yang mengawali terjadinya Rawa Pening.

Oleh karena itu karakter Baru Klinthing yang bersifat jujur, pemberani, cerdas, dan bersahabat ini pun menjadi maskot Saloka Semarang.

Dengan harga satu tarif, wisatawan akan mendapat tiket masuk terusan. Selanjutnya satu tiket masuk tersebut bisa untuk bermain semua wahana permainan yang ada di Saloka Park sampai puas.

Harga Tiket Masuk Saloka Park sampai dengan 20 April 2023 untuk Tiket Masuk Senin – Jumat adalah Rp120.000 dan untuk Tiket Masuk Sabtu, Minggu, Dan Libur Nasional yaitu Rp150.000

Sementara itu selama Ramadhan, ada Promo Tiket Masuk Selama Bulan Ramadhan. Promo Tiket Masuk Senin – Jumat seharga Rp60.000 dan Promo Tiket Masuk Sabtu – Minggu Rp75.000.

Baca Juga:Indra Sjafri Coret 11 Pemain Timnas U-22 Sea Games 2023Persib Hampir Pasti Kehilangan posisi Runner-up Liga 1 2022/2023

DUSUN SEMILIR. Bagi Anda yang tinggal di Jawa Tengah dan sekitarnya, tentu tidak asing dengan wisata Eco Park yang ada di Semarang yang akan memberikan Anda pengalaman berbeda saat berwisata bersama keluarga.

0 Komentar