INDRAMAYU, RADARCIREBON.ID– Awal tahun baru, ribuan guru madrasah bakal semringah. Hibah sebesar Rp15 miliar bakal digelontorkan oleh Bupati Indramayu Hj Nina Agustina SH MH CRA didampingi Sekda H Rinto Waluyo MPd.
Dana hibah Rp15 Miliar itu merupakan insentif bantuan pendidikan diniyah bagi 4.267 guru Madrasah Diniyah Takmiliyah (MDTA).
“Insentif yang diterima untuk ribuan guru madrasah melalui hibah Pemerintah Kabupaten Indramayu sebesar Rp15 miliar lebih. Hal ini sebagai bentuk perhatian Ibu Bupati Nina kepada guru madrasah,” jelas Kabag Kesra Atang Riko Hasbudi dalam siaran persnya, Senin (3/1).
Baca Juga:Bupati Nina Janji Akan Perbaiki Rumah Ambruk Akibat Rob di Pantai EretanKolam Masjid Al-Jabbar Dipakai Renang Anak-anak, Begini Kata Kang Emil
Dijelaskan Atang, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indramayu menyalurkan honor melalui rekening bank kepada masing-masing guru madrasah.
Sebanyak 4.267 guru MDTA, lanjut Atang, akan menerima uang sebesar Rp290 ribu per bulan.
Lebih lanjut, dijelaskan Atang, pembayaran insentif dilakukan setelah seluruh proses administrasi telah rampung.
Setelah data terverifikasi seratus persen, lalu dilaporkan ke Badan Keuangan Daerah (BKD), pencairan dilakukan melalui transfer ke nomor rekening masing-masing guru.
“Pencairan ini butuh proses, sebagai sikap kehati-hatian Ibu Bupati agar honor diterima oleh orang yang tepat. Jadi kalau ada isu honor sengaja ditahan itu tidak betul,” tandasnya. (dun)