HUT Ke-15 Partai Gerindra Kabupaten Majalengka Semarak, Digelar Jalan Santai dan Pemberian Sembako

HUT ke-15 Partai Gerindra Kabupaten Majalengka menggelar kegiatan jalan santai gratis berhadiah utama sepeda motor dipusatkan di Lapangan Gelanggang Generasi Muda (GGM) Majalengka, Minggu (12/2). Pada kegiatan itu juga ditandai dengan pemberian paket sembako dan santunan kepada 14 orang kaum dhuafa secara simbolis
SEMARAK: HUT ke-15 Partai Gerindra Kabupaten Majalengka menggelar kegiatan jalan santai gratis berhadiah utama sepeda motor dipusatkan di Lapangan Gelanggang Generasi Muda (GGM) Majalengka, Minggu (12/2). Pada kegiatan itu juga ditandai dengan pemberian paket sembako dan santunan kepada 14 orang kaum dhuafa secara simbolis/ ALMUARAS/RADAR MAJALENGKA
0 Komentar

MAJALENGKA .RADARCIREBON.ID– Dalam rangka HUT ke-15 Partai  Gerindra Kabupaten  Majalengka menggelar kegiatan jalan santai gratis berhadiah utama sepeda motor dipusatkan di Lapangan Gelanggang Generasi Muda  (GGM) Majalengka, Minggu 12 Februari 2023.

Kegiatan tersebut dihadiri anggota Fraksi Gerindra DPRD Kabupaten Majalengka H Didin Jaenudin SIP, Edi Karsidi SPd, Multajam SIP, Teten Rustandi, Jujun Junaedi SE, Dikri Alam Fadillah D Kep Ners dan Nurul Pahmi.

Pada kegiatan jalan santai tersebut juga ditandai dengan pemberian paket sembako dan santunan kepada 14 orang kaum dhuafa secara simbolis.

Baca Juga:Jelang Pemilu, Pemuda Majalengka harus Pintar Memilih dan Pandai MemilahKerusakan Jalan Menuju Objek Wisata Talaga Pancar Tanggung Jawab Pemilik Lahan  

Pemberian paket sembako dan santunan diserahkan Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Majalengka, Dr H Jefry Romdonny.

Hadir pada kesempatan itu, Ketua ARWT Kabupaten  Majalengka, HA Irwan “Bola” dan Kepala Badan Kesbangpol  Majalengka, Dr H Heri Rahyubi MPd.

Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Majalengka, Dr H Jefry Romdonny menyatakan bersyukur meskipun  Majalengka sempat diguyur hujan sejak pagi. Tapi warga masih antusias untuk mengikuti kegiatan jalan santai dalam rangka HUT  ke-15  Partai Gerindra.

Menurut Kang Uje –sapaan anggota DPR RI  asal Desa Liangjulang Kecamatan Kadipaten ini — Partai Gerindra dipastikan  akan menjadi peserta Pemilu 2024 dengan nomor urut 2.

Kang Uje juga bersyukur Partai Gerindra pada Pemilu 2019 lalu menjadi partai terbesar kedua di Kabupaten Majalengka.

Ia menyampaikan terima kasih kepada warga Majalengka yang telah memberikan kepercayaan pada pesta demokrasi lalu. Dan, berharap pada Pemilu 2024 warga tetap memilih Partai Gerindra.

Ditegaskan Kang Uje, bahwa pada Pemilihan Presiden Indonesia pada 14 Februari 2024, Ketua Umum Partai Gerindra, Letjen TNI (Purn)  H Prabowo Subianto bakal maju sebagai calon Presiden (Capres) Republik Indonesia (RI).

Baca Juga:Akses Jalan Menuju Pesantren Raudlatul Mubtadiin Terancam Putus, Ajukan Perbaikan ke BBWS Belum Ada Respons  Bupati Orang Pertama yang Di-coklit, Jumlah Hak Pilih di Majalengka Diperkirakan Mencapai 1 Jutaan  

Ia mengharapkan warga Kabupaten Majalengka bisa memilih kembali Prabowo sebagai Presiden pada Pilpres 2024 mendatang.

“Pak Prabowo pada pilpres lalu meraih suara terbesar di Kabupaten Majalengka. Diharapkan pada Pilpres 2024 nanti kembali warga Majalengka bisa memilih Pak Prabowo,” tandasnya. (ara/adv)

0 Komentar