Jalur Pantura Cirebon Berangsur Normal

pantura cirebon mulai lengang
Jalur pantura Cirebon berangsur normal setelah tak ada lagi one way tol. Foto: Ade Gustiana/Radar Cirebon.
0 Komentar

CIREBON, RADARCIREBON.ID- Jalur pantura Cirebon berangsur normal. Setelah sistem one way dari Kalikangkung hingga Cikampek tak lagi berlaku. Palimanan, Plered hingga By Pass Kota Cirebon terpantau ramai lancar pada Jumat siang (28/4).

Meski begitu sejumlah pengendara masih menempuh arus balik di jalur pantura Cirebon. Kendaraan didominasi pemotor.

Lokasi putar balik atau u-turn juga kebanyakan masih dilakukan penyekatan. Dari Jawa Tengah menuju Jakarta sepanjang hari kemarin terpantau ramai lancar.

Baca Juga:Melihat Kesiapan Daop 3 Cirebon Sambut Pemudik: 20 April Puncak Kedatangan MasyarakatSAMBUT PEMUDIK, Warung Dadakan Pantura Cirebon Mulai Berdiri

Sehari sebelun itu -saat one way masih berlaku- lalu lintas dari Palimanan menuju Kota Cirebon begitu padat. Kendaraan roda 4 atau lebih harus antre berjam-jam untuk jarak sekitar 15 kilometer saja. Bahkan untuk pemotor bisa lebih dari 1 jam. Biasanya hanya 30 menit saja.

Kemacetan terjadi dari arah Jakarta menuju Jateng. Tepatnya di fly over Kempek hingga APILL Palimanan, Kabupaten Cirebon. Kemudian sebelum APILL Plered hingga Kedawung. Di luar ruas itu laju kendaraan tak lebih dari 50 kilometer/jam.

Sementara dari Kementerian Perhubungan memprediksi akan ada p<span;>uncak arus balik kedua pada Minggu (30/4). Kemenhub memperkirakan pemudik yang menggunakan transportasi umum saat puncak arus balik kedua masih tinggi.

“Diprediksi, jumlah penumpang akan terus meningkat hingga 30 April-1 Mei 2023,” kata Juru Bicara Kemenhub, Adita Irawati, Kamis (27/4).

Kemenhub mencatat pergerakan penumpang pada Senin 24 April (H+1) sebanyak 942.253 orang, dan Selasa 25 April (H+2) sebanyak 1.092.769 orang. Sementara pada 26 April (H+3) penumpang mencapai 884.994 orang.

Dikutip dari laman PMJ News, pergerakan ini dipantau dari 111 terminal, 18 pelabuhan penyeberangan, 51 bandar udara.

Kemudian 110 pelabuhan laut, 13 daop/divre perkeretaapian, 42 gerbang tol dan 20 ruas jalan arteri.

Baca Juga:Warga Cirebon Antre Bansos saat Ramadhan, Ada yang Terima Rp3 JutaNapak Tilas Masjid Bersejarah di Kota Cirebon saat Ramadhan; Masjid At Taqwa Kini Ikon Cirebon

Diketahui, pergerakan penumpang pada H+3 kemarin didominasi oleh penumpang angkutan udara yaitu sebanyak 252.911 atau 28,58 persen dari total pengguna angkutan umum.

Disusul angkutan jalan 219.791 orang (24,84 persen), angkutan kereta api 183.504 orang (20,74 persen), angkutan penyeberangan 158.327 orang (17,89 persen), dan angkutan laut 70.461 orang (7,96 persen).

0 Komentar