“Tujuan dari program ini adalah ponpes yang menerima donasi diharapkan bisa menjadi motor penggerak digitalisasi, sekaligus meningkatkan kualitas sumber daya manusia di kalangan pesantren. Program ini telah memberikan akses ke dunia internet bagi sekitar 50 ribu santri, di mana mereka bisa memanfaatkan untuk menunjang kegiatan belajar dan mengajar di pesantren maupun bagi masyarakat sekitar, serta mengembangkan kemampuan digital yang positif dan produktif,” pungkasnya.