Cek Nih! Lokasi Kebun Teh Lembang Jawa Barat, Solusi untuk Healing

Ini Lokasinya!!! Kebun Teh Sukawana Lembang selalu jadi solusi tempat healing paling tepat
Ini Lokasinya!!! Kebun Teh Sukawana Lembang selalu jadi solusi tempat healing paling tepat. radarcirebon.id-IST
0 Komentar

Camping

Disini juga bebas untuk camping. Sejauh yang saya lihat, tidak terdapat area khusus untuk camping, tapi kita bisa memilih area mana aja untuk mendirikan tenda.

Untuk rombongan, ada beberapa lapangan kecil yang bisa digunakan. Bisa ditanyakan langsung ke satpam aja ya..

Bersepeda

Jika anda suka bersepeda dengan trek yang menantang, area sekitar kebun teh ini bisa jadi pilihan.

Baca Juga:MURAHNYA KEBANGETAN! Ini Harga Tiket Masuk Kebun Teh Sukawana LembangKebun Teh Cipasung, Healing di Antara Permadani Indah Kebun Teh di Majalengka

Dengan background hamparan teh yang hijau, medan yang naik turun, dan lokasi yang cukup dekat dari kota, tentunya bakal bisa memuaskan hobby bersepeda gunung anda.

Terdapat beberapa warung untuk jajan, minum dan mengisi perut. Masjid juga ada di area perumahan pegawai perkebunan. Untuk toilet, ngga ada. Tapi bisa ikut di toilet Masjid.

Disini juga tidak terdapat penyewaan peralatan untuk camping dan sejenisnya. Jadi anda harus bawa peralatan sendiri.

Untuk menginap, tidak jauh sebelum area kebun teh terdapat Villa merah Sukawana. Menurut info di internet, villa ini bisa disewa umum dan ada di bawah pengelolaan PTPN.

Buat rekan-rekan yang ingin rileks menikmati hijaunya kebun teh, area perebunan teh Sukawana recommended banget lho. Rusaknya jalan terbayar dengan asrinya area perkebunan. Selain itu, jaraknya juga terbilang deket banget dari pusat kota.

Dari sini, kita juga bisa berkunjung ke tempat wisata lembang lainnya seperti Dusun Bambu, jendela alam lembang, curug cimahi, De Ranch Lembang, dan lain sebagainya.

Tempat ini juga sangat cocok untuk liburan disaat lebaran baik bersama keluarga, teman, dan pacar. Yuyk ramai-ramai kita otw!!! Selamat berlibur!. (*)

0 Komentar