Begini Cara Bikin Adonan Peyek Renyah Tapi Tidak Keras Ternyata ??

CARA BIKIN PEYEK RENYAH DAN ENAK
CARA BIKIN PEYEK RENYAH DAN ENAK
0 Komentar
  • Udang kering secukupnya

  • 1 butir telur

  • 10 lembar daun jeruk (iris memanjang dan tipis)

  • 350ml air

  • Garam sesuai selera (saran penggunaan 1 sdt)

  • Siapkan bahan – bahan untuk bumbu halus adonan

    • 3 biji kemiri

    • 3 siung bawang putih

    • 1 cm kunyit

    • 1 sdm ketumbar

    Setelah menyiapkan bahan – bahan di atas, ikuti langkah – langkah berikut ini :

    • Masukkan tepung beras, tepung tapioka, irisan daun jeruk, dan garam yang sudah disiapkan ke dalam sebuah wadah kemudian aduk – aduk hingga merata.
    • Mulailah menghaluskan bumbu yang telah disiapkan untuk bumbu halus, mulai dari kemiri, bawang putih, kunyit, hingga ketumbar sesuai dengan takaran yang sudah disiapkan sebelumnya menggunakan blender atau ulekan kemudian letakkan dalam 1 wadah yang berbeda dengan adonan tepung.
    • Tuangkan air pada bahan – bahan bumbu yang sudah dihaluskan dan sudah dicampur tersebut.
    • Masukkan telur yang sudah disiapkan.
    • Aduk bumbu hingga merata
    • Jika adonan bumbu sudah diaduk dengan merata, maka kemudian campurkan adonan bumbu tersebut ke dalam adonan tepung.
    • Aduk seluruh adonan sampai merata dan tercampur semua sampai tidak ada tepung yang menggumpal atau belum tercampur.
    • Cicipi adonan, tambahkan garam apabila dirasa kurang asin dan pastikan tekstur adonan encer atau tidak terlalu kental.
    • Panaskan wajan berisi banyak minyak kira ½ wajan kemudian nyalakan api sedang cenderung kecil.
    • Ambil adonan menggunakan takaran 1 sendok makan kemudian berikan isian berupa kacang atau udang kering (opsional dan sesuai selera) di atas sendok yang ingin dituangkan ke wajan.
    • Tuangkan adonan di sendok ke pinggiran wajan, kamu harus melakukannya di pinggiran wajan karena ini merupakan cara untuk membuat peyek menjadi renyah dan tidak keras.
    • Biarkan peyek cukup mengering dan jika sudah mengering maka siram bagian atas peyek dengan minyak di wajan tersebut agar adonan berpindah ke tengah wajan.
    • Lakukan langkah – langkah di atas berulang hingga adonan habis tapi tetap pastikan untuk memberi ruang pada masing masing peyek yang berada di wajan agar adonan tidak saling menempel.
    • Tunggu peyek yang sudah digoreng berubah warna menjadi kuning kecokelatan.
    • Angkat dan tiriskan, peyek siap di santap.
    0 Komentar