RADARCIREBON.ID – Dengan suasana lebaran kali ini, kita akan memberikan beberapa rekomendasi anime bertema keluarga yang akan membuat liburan lebaranmu tambah maksimal.
Selain cocok untuk dinikmati bersama keluarga, rekomendasi anime ini juga pastinya akan menambah pengalaman nonton anime kamu semakin maksimal.
Oleh karena itu, berikut adalah beberapa judul anime bertema keluarga yang bisa kamu nonton disaat suasana lebaran ini. Simak hingga akhir!
Baca Juga:Pasti Susah Tidur! 3 Film Horor Jepang yang Wajib di TontonMonster Hunter Now! Game Baru yang Bakal Mirip Pokemon GO?
Anime Spy x Family bercerita tentang seorang mata-mata bernama Twilight yang ditugaskan untuk menyusup ke dalam sekolah terkemuka di negara fiksi bernama Westalis, dengan tujuan memantau seorang politisi yang sangat berpengaruh di sana.
Namun, untuk menyelesaikan misinya, Twilight memerlukan identitas palsu dan keluarga palsu yang sempurna.
Twilight kemudian memutuskan untuk menjadikan seorang psikis bernama Yor Briar sebagai istri palsunya dan seorang anak yatim piatu bernama Anya sebagai anaknya.
Namun, ternyata Anya memiliki kemampuan telepati yang membuatnya mampu membaca pikiran orang lain, dan Yor merupakan seorang pembunuh bayaran yang menyimpan banyak rahasia.
Mulai dari situlah cerita anime ini akan memiliki banyak plot yang seru dan sangat segar, untuk kalian nikmati bersama keluarga terdekat.
The Journey menjadi salah satu anime yang wajib kamu tonton, terutama pada nuansa lebaran kali ini. Dimana anime ini memiliki nuansa islam karena ceritanya sendiri terinspirasi dari kisah peradaban kuno Arab.
Anime ini juga merupakan sebuah hasil kerjasama dari studio animasi asal Arab Saudi dengan Jepang. The Journey sendiri mengisahkan seorang pemuda bernama Aws yang hendak melindungi Ka’bah dari para pemberontak.