RADARCIREBON.ID – Pemerintah Kabupaten Cirebon menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) di Kecamatan Mundu, kemarin.
Kegiatan yang dilaksanakan oleh Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) itu menghadirkan sembilan pelaku usaha pangan yang menyediakan kebutuhan pokok dengan harga di bawah pasar. GPM juga menjadi bagian dari rangkaian peringatan Hari Jadi ke-543 Kabupaten Cirebon.
Kepala Dinas Ketahan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Cirebon, Drs Erus Rusmana MSi mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk sinergi pemerintah dalam memastikan stabilitas pasokan dan harga pangan dan mengendalikan laju inflasi di daerah, khususnya menjelang hari-hari besar atau situasi fluktuatif.
Baca Juga:Saksi Benarkan Keterlibatan Hasto20 Sekolah Ambil Bagian dalam Program Digitalisasi Sekolah
“Gerakan Pangan Murah merupakan langkah strategis yang kami tempuh untuk memperluas akses masyarakat terhadap pangan berkualitas dengan harga terjangkau,” kata Erus.
Menurut birokrat yang akrab disapa Iyus ini, peran pemerintah dalam menjaga kestabilan harga dan pasokan sangat penting agar masyarakat tidak terbebani, terutama rumah tangga dengan penghasilan menengah ke bawah.
Selain itu, GPM juga diharapkan dapat mendorong daya beli masyarakat dan meminimalkan potensi lonjakan harga yang berdampak terhadap inflasi daerah.
“Kami berharap pelaksanaan kegiatan ini bisa memberikan dampak nyata dalam memenuhi konsumsi masyarakat secara merata,” ujarnya.
Pembukaan kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda, camat Mundu, dan unsur Forkopimcam setempat. (den/rls)