Petugas Berhentikan Wisatawan Tak Pakai Masker

Petugas Berhentikan Wisatawan Tak Pakai Masker
DISANKSI: Wisatawan yang berkunjung ke objek wisata diberhentikan petugas, karena tidak menggunakan masker. ONO CAHYONO/RADAR MAJALENGKA
0 Komentar

 
MAJALENGKA – Instruksi ketua umum Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kabupaten Majalengka terkait pengawasan terhadap objek wisata pada libur panjang tidak main-main. Pasalnya memasuki libur panjang Maulid Nabi Muhammad membuat sejumlah objek wisata di wilayah Argapura dipenuhi wisatawan.
Tidak sedikit wisatawan yang hendak berkunjung ke objek wisata terpaksa diberhentikan petugas, karena mereka kedapatan tidak menggunakan masker.
Padahal, saat ini penggunaan masker diwajibkan oleh pemerintah untuk sama-sama mencegah penyebaran virus Corona.
Salah satu wisatawan yang diberhentikan petugas, Wawan (20) mengaku dirinya yang hendak mengunjungi objek wisata Terasering Panyaweuyan lupa tidak menggunakan masker.
Sebagai konsekuensi, ia harus didata identitasnya oleh petugas dan sedikit diberi hukuman sanksi sosial berupa menyebutkan sila-sila Pancasila.
Wisatawan lainnya, Erin (18) yang terjaring oleh petugas karena tidak menggunakan masker mengaku dari rumah sudah menggunakan masker. Namun, ketika di jalan masker yang dikenakannya dilepas karena pengap.
“Bawa kok, cuma tadi dilepas. Saya juga tahu kalau pakai masker itu sekarang wajib,” ucapnya.
Sebagai konsekuensinya, para wisatawan yang hendak mengunjungi wisata Terasering Panyaweuyan harus mendapatkan sanksi sosial dari petugas.
Kapolsek Argapura, Iptu Sarjiyo SE mengatakan, pihaknya bersama unsur muspika kecamatan sengaja melaksanakan pengamanan di sejumlah titik, khususnya akses menuju objek wisata.
Hal itu dilakukan untuk memberikan rasa aman kepada para pengunjung wisata dan menyosialisasikan pentingnya menerapkan protokol kesehatan di tengah masa pandemi Covid-19 ini.
“Sejak pagi kami sudah menerapkan sejumlah sanksi, baik sanksi sosial hingga pencatatan identitas dan imbauan,” jelas kapolsek.
Menurutnya, jika menemukan wisatawan yang kedapatan suhu tubuh tinggi, pihaknya menyarankan wisatawan tersebut untuk pulang. Pihaknya juga terus melakukan patroli untuk mengantisipasi melonjaknya wisatawan di setiap objek wisata di Argapura, hingga libur panjang berakhir.
Kecamatan Argapura, Kabupaten Majalengka sendiri menjadi salah satu daerah favorit didatangi wisatawan karena banyaknya objek wisata di wilayah tersebut.
Beberapa di antaranya, Terasering Panyaweuyan, Curug Muara Jaya, Bukit Sayang Kaak dan wisata terbarunya yakni Taman Bunga di kaki Gunung Ciremai. (ono)

0 Komentar