2. Murah
Kelebihan lainnya adalah karena kosmetik lokal murah! Ya, tentu sudah tidak perlu diragukan lagi kemurahannya. Bayangkan saja, untuk membeli sebuah Translucent Loose Setting Powder merk Laura Mercier, kamu harus merogoh kantong sekitar Rp 600 – 700 ribuan.
bandingkan dengan produk kosmetik lokal seperti Make Over Silky Smooth Translucent Powder. Kamu cukup mengeluarkan sekitar Rp 100 ribuan saja!
Perbedaannya hampir 6 – 7 kali lipat, bukan? Namun sayangnya, justru karena kosmetik lokal murah, jadi banyak orang yang sedikit ragu karena dianggap kualitasnya kurang baik.
Baca Juga:10 Brand Make Up Lokal Berkualitas yang Wajib Dipunyai Oleh Kaum Millenial10 Merk Kosmetik Lokal Terbaik, Berkualitas Internasional!
Padahal harga mahal tidak selalu menjamin kualitas suatu barang, bukan? Jika ada harga lebih murah dengan kandungan yang disesuaikan dengan kulit orang lokal, kenapa tidak?
3. Mudah Dicari
Kosmetik lokal berkualitas juga memiliki kelebihan mudah dicari. Tidak perlu repot-repot mendatangi department store di mal-mal tertentu untuk mencari merek favoritmu.
Dengan membeli produk kosmetik lokal, kamu cukup melangkahkan kaki ke mini market terdekat dan langsung mendapatkan produk kosmetik yang kamu inginkan.
4. Memiliki Label Halal dari MUI
Mengingat sebagian besar warga Indonesia merupakan pemeluk agama Islam, tentu penting untuk memastikan bahwa seluruh produk baik yang dikonsumsi atau digunakan langsung dengan kulit / tubuh harus memiliki sertifikasi halal dari MUI.
Produk kosmetik lokal yang bagus tentunya sudah dilengkapi dengan label halal dari MUI sehingga aman untuk kamu gunakan.
5. Jarang Dipalsukan
Tidak usah takut produk palsu, karena biasanya justru produk kosmetik imporlah yang menjadi sasaran empuk untuk dibuat produk tiruannya.
Produk kosmetik lokal yang bagus saja bisa dicari dan didapatkan dengan mudah dan harga yang sangat miring, mau palsu seperti apa lagi? Jadi, keselamatan dalam penggunaan tentunya sudah bisa dijamin.