Termasuk Tahu Gejrot, Simak Daftar Alamat Kuliner Cirebon yang Banyak Diburu Orang saat Liburan

tahu gejrot cirebon
Ada banyak kuliner Cirebon yang banyak diburu orang saat liburan, salah satunya tahu gejrot. Foto: Ist.
0 Komentar

Nah, di Cirebon, salah satu tempat Nasi Jamblang yang ramai dikunjungi alias bikin ketagihan adalah Nasi Jamblang Mang Dul. Lokasinya ada di kawasan Gunung Sari, Kota Cirebon, atau tak jau dari Grage Mall.

Nasi Jamblang Mang Dul ini buka mulai pukul 06.00 WIB sampai malam hari. Jika akhir pekan atau momen liburan, biasanya Nasi Jamblang Mang Dul akan tambah ramai.

2. Mie Koclok Abah Gaul

Berikutnya, salah satu tempat wisata kuliner Cirebon yang bikin ketagihan sehingga banyak dikunjungi itu adalah Mie Koclok Abah Gaul.

Alamatnya ada di Jalan Pekalipan, Kecamatan Pekalipan, Kota Cirebon.

Baca Juga:Bulan Depan Kota Cirebon, Kuningan, dan Majalengka Dipimpin Pj, Ini JadwalnyaBulan Depan 100 Kuwu Dilantik Bupati Cirebon, Ini Daftarnya

Mie Koclok Abah Gaul ini buka mulai pukul 18.00 – 23.30 WIB. Artinya, tempat kuliner ini buka untuk malam hari. Dan, Mie Koclok memang cocoknya untuk malam hari. Harga makanan mulai Rp17.000 hingga Rp20.000.

Sekilas tentang mie koclok, ini merupakan kuliner khas Cirebon yang menggunakan mi basah. Cara penyajiannya, mie dan tauge direndam dan dikocok ke dalam air panas.

Mie kemudian ditaruh di wadah dan diberi kuah kental dari kaldu ayam, tepung tapioka, kecap manis, dan bumbu rempah-rempah seperti cabai, bawang merah, bawang putih.

Mie koclok biasa disajikan dengan berbagai pelengkap seperti daging ayam, telur rebus, irisan daun bawang, seledri, dan bawang goreng. Kuliner khas ini punya cita rasa gurih dan cenderung asin yang berasal dari kuah santan kental serta bumbu-bumbunya.

3. Nasi Lengko H Barno

Nasi Lengko juga salah satu kuliner Cirebon yang sudah sangat melegenda. Nasi Lengko ini bisa untuk sarapan pagi, makan siang, maupun makan malam.

Nasi Lengko disajikan berupa nasi yang dilengkapi dengan tahu, tempe, tauge rebus, potongan mentimun segar, dan taburan daun kucai yang disiram dengan bumbu kacang.

Dan, salah satu tempat Nasi Lengko yang favorit adalah Nasi Lengko H Barno yang beralamat di Jalan Pagongan, Kota Cirebon.

Baca Juga:Selain Cekal Firli Bahuri ke Luar Negeri, Apalagi yang Dilakukan Polda Metro Jaya?Firli Bahuri Lakukan Perlawanan, Begini Respons Polda Metro Jaya

Nasi Lengko H Barno yang sudah ada sejak 1968 itu buka mulai pukul 08.00 sampai pukul 22.00 WIB dengan harga makanan mulai Rp7.000 hingga Rp20.000.

0 Komentar